Driver Ojol Kabur Setelah Menabrak Mobil Berhenti Saat Bagi Sedekah, Lantaran Mainin HP

- Senin, 4 Januari 2021 | 12:35 WIB
Driver ojol tabrak pengendara mobil yang sedang bagi-bagi sedekah (Instagram/ infotangerang.id)
Driver ojol tabrak pengendara mobil yang sedang bagi-bagi sedekah (Instagram/ infotangerang.id)

Sebuah video merekam detik-detik pengendara ojek online (ojol) yang menabrak sebuah mobil di depannya lantaran asik bermain handphone dan langsung kabur di Taman kota, BSD, Tangerang Selatan, pada Sabtu (2/1/2021).

Video yang terekam kamera dari dalam mobil itu memperlihatkan dua orang pemuda yang berada di dalam mobil sedang berhenti di pinggir jalan.

Dua pemuda tersebut berhenti untuk memberikan sedekah berupa makanan kepada salah satu pemulung yang ada di pinggir jalan tersebut.

Sementara itu, dari kaca belakang mobil tampak pengendara ojol yang melaju sambil melihat ke arah handphone yang ada di tangannya. 

Tak melihat ada mobil yang sedang berhenti di depannya dan tak te-rem lagi, pengendara ojol ini pun menabrak bagian belakang mobil hingga membuat pengendara mobil terkejut.

"Astaghfirullahaladzim," kata pengendara mobil , seperti dikutip Indozone pada Senin (4/1/21).

Tabrakan itu pun membuat pemuda yang duduk disamping pengendara mengenakan baju abu-abu terkejut dan terdiam. 

Kemudian pengendara mobil itu pun memberhentikan mobilnya yang maju akibat tabrakan dari ojol tadi. 

Namun saat pengendara motor ini hendak keluar, tiba-tiba saja pengendara ojol yang menabrak malah menancapkan gas motornya dan kabur tanpa meminta maaf atau bertanggung jawab.

"Bang bang bang," panggil pemuda itu ke pengendara ojol.

Video yang diunggah oleh salah satu akun di Instagram ini pun viral di media sosial dan sudah ditonton hingga 37 ribu kali dan menuai beragam komentar yang geram dengan kelakuan ojol.

"Dia yg nabrak mah gpp, kalo dibalik si ijo yg keserempet dikit juga 1 batalyon Dateng," komentar @fadhlyrh.

"Gw paling benci liat ojol berkendara sambil liat HP , Tingkat kecelakaannya tinggi kl driver yg kek gini bikin rugi orang lain juga," komentar @personaltyhumann.

"Gw paling sebel kalo ada ojol yg maen hape di tengah jalan. Emang gak bisa minggir dulu apa yaa," komentar @anghelaponcol.

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X