Kemensos Siap Rehabilitasi 305 Anak yang Disetubuhi WN Prancis

- Kamis, 9 Juli 2020 | 21:28 WIB
Konferensi pers Polda Metro Jaya kasus WNA Prancis setubuhi 305 anak dibawah umur, Kamis (9/7/2020). (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah).
Konferensi pers Polda Metro Jaya kasus WNA Prancis setubuhi 305 anak dibawah umur, Kamis (9/7/2020). (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah).

Menteri Sosial Juliari Batubara mengatakan pihaknya siap merehabilitasi 305 anak wanita di bawah umur yang telah disetubuhi oleh warga negara asing (WNA) asal Prancis. Ada beberapa balai rehab yang disiapkan pihaknya.

"Kami siap untuk menampung korban apabila diperlakukan untuk direhabilitasi," kata Juliari di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (9/7/2020).

Juliari mengatakan ada beberapa balai rehabilitasi yang sudah disiapkan. Jika suatu saat Kemensos diberikan perintah untuk merehab ratusan korban itu, dia menyebut pihaknya sudah siap.

"Apabila diperlukan untuk direhabilitasi di beberapa balai di sekitar Jakarta, ada di Jaktim. Tentunya apabila diberikan mandat untuk melakukan rehabilitasi kami siap," papar Juliari.

-
barang buktik WNA Prancis yang setubuhi 305 anak di bawah umur, Kamis (9/7/2020). (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah).

 

Seperti diketahui, jajaran Polda Metro Jaya kembali mengungkap kasus persetubuhan anak di bawah umur dengan tersangka yang berasal dari luar negeri. Kali ini, korban anak dibawah umur mencapai 305 orang.

Tersangka WNA Perancis mencari korban-korbannya dengan cara menawarkan pekerjaan sebagai model. Namun, alih-alih dijadikan model korban malah disetubuhi oleh tersangka dan diberikan uang sebesar Rp250 ribu hingga satu juta per orang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X