Kapasitas Gereja di Jakarta Saat Misa Natal akan Dibatasi

- Selasa, 15 Desember 2020 | 16:39 WIB
Ilustrasi gereja. (freepik/rawpixel)
Ilustrasi gereja. (freepik/rawpixel)

Selain melarang adanya kegiatan yang menimbulkan kerumunan saat natal dan tahun baru di Jakarta, kapasitas di gereja-gereja juga ikut dibatasi. Pembatasan di gereja akan berlangsung saat misa natal.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus menyebut masalah misa di gereja sudah diatur dalam peraturan pemerintah daerah. Nantinya akan ada pembatasan-pembatasan jumlah pengunjung di gereja untuk meminimalisir terjadinya kerumunan.

"Kegiatan malam misa untuk malam nanti semua sama, tadi sudah ada dari saudara kita dari katolik, kemudian juga protestan sudah diatur dalam surat edaran Kepala Dinas Agama DKI Jakarta," kata Kombes Yusri kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (15/12/2020).

Pembatasan jumlah di gereja bukan berarti melarang melaksanakan misa. Tetapi kata Yursi, misa akan dilaksanakan melalui virtual untuk menghindari terjadinya penumpukkan di gereja.

"Contoh saja misa katolik itu cuma dari 2.500 misalnya KMGI Jaktim mungkin pelaksanannya dua kali dengan dihadiri 200 orang sisanya menggunakan virtual zoom ini disepakati bersama semuanya termasuk beberapa gereja lain," beber Yusri.

Selain itu, Yusri menyebut pihaknya juga menyiapkan pengamanan-pengamanan di gereja-gereja saat misa berlangsung. Personel dari TNI-Polri dan pemerintah daerah akan menjaga gereja tersebut.

"Kemudian kesiapan pengamanan lain juga sama beberapa tempat ada beberapa gereja di {akarta sini ada 1.600 lebih gereja di wilayah Jakarta, ada 316 gereja yang memang bukan dianggap rawan ya karena memang berdampingan dengan masjid sehingga perlu ada perhatian khusus ya pengamanan baik itu dari TNI maupun Polri, dari Pemda dan Satpol PP DKI," pungkas Yusri.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X