Soal Matematika Sulit Ini Akhirnya Terjawab!

- Sabtu, 14 September 2019 | 11:43 WIB
Ilustrasi/Unsplash
Ilustrasi/Unsplash

Setelah puluhan tahun, soal matematika sulit ini, x^3 + y^3 + z^3 = k akhirnya bisa terpecahkan. Pertanyaannya adalah, bagaimana cara menyelesaikan persamaan tersebut di mana "k" sama dengan sebuah bilangan bulat antara 1 sampai 100?'.

Dua orang ahli matematika berhasil menjawabnya. Bahkan, saking sulitnya, mereka sampai menggunakan 500 ribu komputer untuk menyelesaikannya.

Soal ini disebut Live Science sebagai persamaan Diophantine. Istilah Diophantine tersebut diambil dari nama seorang pakar matematika Diophantus of Alexandria yang hidup pada 1.800 tahun silam. Soal sulit tersebut diketahui muncul pada tahun 1955.

Seorang ahli bernama Andrew akhirnya bisa mendapatkan jawabannya, yaitu 42. Untuk menemukan jawaban ini, ia bekerjasama dengan ahli matematika Institut Teknologi Massachusetts Andrew Sutherland. Begini penyelesaiannya:

(-80538738812075974)^3 + (80435758145817515)^3 + (12602123297335631)^3 = 42

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X