10 Rencana Sasaran Teroris di Merauke, Mulai dari Markas Polisi hingga Gereja

- Senin, 31 Mei 2021 | 20:34 WIB
Ilustrasi teroris memegang senjata laras panjang. (iStock)
Ilustrasi teroris memegang senjata laras panjang. (iStock)

Mabes Polri membeberkan rencana aksi teror dari 10 terduga teroris yang berhasil ditangkap tim Detasemen Khusus 88 Anti Teror (Densus 88 AT) Polri. 10 terduga teroris tersebut ternyata berencana meneror kantor polisi hingga gereja yang ada di Merauke.

"Yang bersangkutan itu merencanakan aksi teror di gereja di Merauke, Polres Merauke dan Satlantas Merauke," kata Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Argo Yuwono kepada wartawan di Mabes Polri, Jakarta, Senin (31/5/2021).

Densus sendiri masih mendalami ada tidaknya rencana teror lainnya selain menyasar markas polisi dan gereja. Untuk itu, Argo menyebut pihaknya hingga saat ini masih memeriksa secara intensif terduga teroris tersebut.

"Tentunya dengan adanya hal tersebut dari penyidik Densus-88 saat ini sedang intensif memeriksa. Tentunya memeriksa itu tidak sekaligus selesai, ada teknis dan taktik dari Densus biar yang bersangkutan memberikan keterangan yang terus terang, keterangan apa yang mereka alami," beber Argo.

Seperti diketahui, tim Detasemen Khusus 88 Anti Teror Polri menangkap 10 orang terduga teroris di Merauke, Papua. Ke-10 orang ini diamankan setelah disinyalir melakukan aksi bom bunuh diri.

Ke-10 terduga teroris ini diamankan pada Jumat (28/5/2021) yang lalu. Pada Rabu (2/62021) mendatang, ke-10 terduga teroris ini akan diterbangkan ke Jayapura.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X