Kunci Kemenangan Raih Emas, Greysia Polii Ungkap Sudah Seperti Suami Istri dengan Apriyani

- Senin, 2 Agustus 2021 | 13:58 WIB
Pebulutangkis ganda putri Indonesia Greysia Pollii/Apriyani Rahayu raih emas Olimpiade Tokyo 2020. (REUTERS/Leonhard Foeger)
Pebulutangkis ganda putri Indonesia Greysia Pollii/Apriyani Rahayu raih emas Olimpiade Tokyo 2020. (REUTERS/Leonhard Foeger)

Pebulu tangkis Indonesia Greysia Polii pamain ganda putri yang memenangkan emas bersama pasangannya Apriyani Rahayu di Olimpiade Tokyo 2020, membeberkan kunci kekuatan pemain ganda putri Badminton.

Siapa menyangka kalau Greysia menyebut bahwa mereka bertindak seperti pasangan suami-istri menjadi kunci dari kemenangan demi kemenangan yang mereka raih dari kekuatan pemain ganda badminton.

Teranyar pasangan ini meraih emas Olimpiade Tokyo 2020 setelah mengalahkan ganda putri asal China Chen Qing Chen/Jia Yi Fan di final ganda putri badminton, Senin (2/8/2021).

Bertanding di Musashino Forest Plaza, Tokyo, Greysia/Apriyani menekuk pasangan China itu dalam dua gim langsung, 21-19 dan 21- 15.

-
Greysia Pollii/Apriyani Rahayu. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)

 

Sementara itu kunci kesuksesan pasangan itu meraih kemenangan diutarakan Greysia kepada Reuters setelah dia dan Apriyani Rahayu menundukkan wakil Jepang Yuki Furushima/Sayaka Hirota dengan skor 24-22, 13-21 dan 21-8, dalam pertarungan ganda putri Olimpiade 2020 di Tokyo, Selasa lalu 

"Kami seperti pasangan yang sudah menikah. Kami melakukan semuanya bersama, bahkan ke toilet, tidur dan ruang makan, di mana kami mengonsumsi makanan yang juga serupa. Kami harus saling mengingatkan agar berjalan dengan ritme yang selaras, satu pikiran dan satu semangat," kata Greysia dilansir Antara seperti yang dikutip Indozone, Senin (2/8/2021).

-
Greysia Pollii/Apriyani Rahayu. (Foto/Antara)

 

Menurut atlet berusia 33 tahun itu, hal-hal seperti makan atau beraktivitas bersama memang terdengar sederhana, tetapi dampaknya sangat besar dalam pertandingan.

"Mungkin hal-hal kecil, tetapi efeknya sangat besar dalam pertandingan," tutur Greysia.

Greysia Polii sendiri merupakan pebulu tangkis yang sejak awal kariernya pada 2003 selalu bermain di nomor ganda, baik itu ganda putri maupun campuran.

Setelah berkali-kali berganti mitra, Greysia akhirnya berpasangan dengan Apriyani Rahayu mulai 2017.

Bersama Apriyani, Greysia menjuarai berbagai turnamen internasional, diantaranya French Open 2017, Thailand Open 2018 dan 2020, India Open 2018-2019, Indonesia Masters 2020 serta Spain Masters 2020. Mereka juga mendapatkan medali emas SEA Games 2019.

Kesempatan Greysia/Apriyani untuk menambah pundi-pundi gelar cukup terbuka lantaran mereka berhasil menembus perempat final Olimpiade 2020.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X