Pengungsi Banjir Diimbau Tetap Patuhi Protokol Kesehatan

- Selasa, 22 September 2020 | 10:03 WIB
Ilustrasi pengungsi banjir Jakarta. (INDOZONE/Arya Manggala).
Ilustrasi pengungsi banjir Jakarta. (INDOZONE/Arya Manggala).

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menyebutkan hingga pukul 06.00 WIB pagi ini, tersedia empat tempat pengungsian di Jakarta. Hal itu merupakan imbas hujan deras yang terjadi semalaman.

Pada masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini, Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD DKI Jakarta M. Insaf mengimbau agar masyarakat yang mengungsi tetap menaati protokol kesehatan.

Oleh sebab itu, Insaf meminta warga yang mengungsi tetap menggunakan masker, menjaga jarak, dan tentunya rajin mencuci tangan.

"Tetap mengedepankan penerapan protokol kesehatan, dihimbau memakai masker, menjaga jarak, dan disiapkan untuk cuci tangan dan dikoordinasikan oleh wilayah terdampak," ucap Insaf, Selasa (22/9/2020).

Seperti diberitakan sebelumnya, dari data pengungsian yang diberi BPBD DKI, satu terletak di Kembangan Utara, yakni tepatnya berada di Mushola Riyadhul Saadah, Kelurahan Kembangan Utara, Jakarta Barat.

Sedangkan tiga tempat pengungsian lainnya berada di kawasan Rawajati, Jakarta Selatan, diantaranya PT. Delta Laras Wisata, RW.07 Kel. Rawajati, Puskesmas Rawajati 2, RW.07 Kel. Rawajati, dan Halaman Rumah Dinas, RW.07 Kel. Rawajati.

Sekadar diketahui, terdapat 49 RT, dan juga 23 jalan yang terdampak banjir yang tersebar di wilayah DKI Jakarta berdasarkan data hingga pukul 06.00 WIB. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X