Penampakan Foto Ustaz Tengku Zulkarnain Pakai Baju Tahanan: Bisakah Saya Adukan ke Polri?

- Sabtu, 6 Februari 2021 | 17:06 WIB
Foto editan menampakkan wajah pria menyerupai Ustaz Tengku Zulkarnain. (Twitter)
Foto editan menampakkan wajah pria menyerupai Ustaz Tengku Zulkarnain. (Twitter)

Sebuah foto yang diduga editan, menampakkan sosok pria yang menyerupai Ustaz Tengku Zulkarnain beredar di media sosial. Ustaz Tengku Zulkarnain sendiri ikut membagikan foto tersebut di akun Twitter-nya pada Sabtu (6/2/2021).

Pada foto tersebut tertulis keterangan "akhir pedih sang penjual agama'. Di bagian bawah, terdapat tulisan 'Gerak cepat polisi, Tengku Zul di Ujung Tanduk'.

Tengku Zulkarnain sendiri mempertanyakan apakah pengedit foto tersebut bisa diproses hukum.

"Ingin bertanya kepada @kemkominfo dan @DivHumas_Polri, Apakah pembuat video ini melanggar UU ITE kah? Mengedit foto orang seperti itu dan membuat berita palsu? Senin depan bisakah saya adukan mereka di Mabes Polri? Terimakasih," tulisnya.

Unggahan Tengku Zul itu disambut dukungan oleh sejumlah netizen.

"Laporkan Kyai...sdh keterlaluan," tulis akun @Hilmi28.

"Kayanya ga akan digubris Ustadz.. Doakan saja semoga segera sadar akan perbuatan nya.. Si Rasis aja Bebas, apalg yg bikin Hoax begini.. Jelas2 telah hina Islam dg sebutan Arogan aja bebas.. Afwan Ustadz..," tulis akun @ibrahim_Smilee.

"Lapor saja ustadz jangan diberi ruang utk bernafas lagi para pemecah belah bangsa," tulis akun @_H5h_Aina_.

"Tanda akhir zaman dan munculnya Dajjal semakin nyata.  Kuatkan keyakinan aqidah, perbanyak amal sholeh, jauhi kebatilan, dan banyak berserah diri kpd keHendak Allah Azza Wajalla. Yg Batil pasti hancur, yg Haq pasti menang," tulis akun @Syambari.

"Sebaiknya hal2 seperti ini tidak boleh dibiarkan karena pertama ini kebohongan public karena rakyat awam bisa salah persepsi dan bisa negatip thinking terhadap orang yg ditampilka tersebut Kedua berita seperti ini kalau dibiarkan nantinya akan dianggap hal biasa dan bebas mencela," tulis akun @DIMASBA20908752.

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X