Ini Sosok Polisi Sok Jago yang Salah Tangkap Kolonel TNI di Kamar Hotel, Dikira Pengedar

- Jumat, 26 Maret 2021 | 17:43 WIB
Sosok polisi Polres Malang yang tangkap perwira menengah TNI ternyata salah tangkap. (Istimewa)
Sosok polisi Polres Malang yang tangkap perwira menengah TNI ternyata salah tangkap. (Istimewa)

Inilah sosok polisi yang berani menangkap Perwira Menengah (Pamen) Kol Chb I Wayan Sudarsana (Kasubditbinbekhar Sdircab Pushubad) saat menginap di hotel Regent Malang sekitar, Kamis (24/3/2021) pukul 04.30 WIB.

Masing-masing empat personel berinisial M, K, A, dan Ar yang mengira pamen TNI itu terlibat kasus narkoba. Gak taunya mereka ternyata salah tangkap

Keempatnya merupakan personil Satuan Reserse Narkotika, Psikotropika, dan Obat Berbahaya (Satresnarkoba) Polresta Malang Kota.

"Jadi benar kejadian itu. Ada empat orang anggota yang melakukan kesalahan prosedur saat penggerebekan, saat ini sedang diperiksa Propam Polri," kata Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Pol Gatot Repli Handoko, saat dikonfirmasi, Jumat (24/3/2021).

Sebagai informasi pada Kamis (25/3) sekitar pukul 04.30 WIB, empat personel Satresnarkoba Polresta Malang Kota melakukan penggerebekan di salah satu hotel di Kota Malang.

Namun, penggerebekan itu dilakukan terhadap personel TNI AD berpangkat kolonel yang sedang bertugas sebagai Tim Rikmat Bekfas TW I Ta 2021, yakni Kol Chb I Wayan Sudarsana (Kasubditbinbekhar Sdircab Pushubad).

"Kami sudah melakukan mediasi dengan beliau, sudah saling memaafkan. Namun, kami tetap melakukan penyidikan terhadap anggota yang salah melakukan prosedur dalam penggerebekan itu," ucap Gatot seperti yang dilansir Antara.

Kapolresta Malang Kombes Pol Leonardus Simarmata beserta Kompol Anria Rosa Piliang selaku Kasat Narkoba akhirnya menyampaikan permintaan maafnya kepada Kol I Wayan dan akan memberikan sanksi kepada anggotanya yang bertindak tidak sesuai SOP.

Selain itu langkah ini juga untuk menghindari gesekan dengan prajurit TNI khususnya di wilayah Malang.

Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima Indozone, kronologi berawal saat Kol Chb I Wayan Sudarsana yang sedang bertugas sebagai Tim Rikmat Bekfas menginap di Hotel Regent tiba-tiba didatangi oleh 4 anggota Satnarkoba Polresta Malang dengan mengetuk pintu.

Setelah dibuka langsung empat orang yang mengaku polisi menerobos memaksa masuk ke dalam kamar.

Selanjutnya dengan nada tinggi dan perlakuan yang kasar Kol I Wayan Sudarsana didorong dan dipaksa duduk di kursi sampai baju kaos yang dikenakannya robek pada kerah bagian depan.

Kol I Wayan sempat mengatakan dirinya adalah anggota TNI namun ucapannya tetap tidak digubris dan terus memperlakukannya dengan kasar.

Selama didalam kamar, keempat anggota Satnarkoba tersebut terus melakukan penggeledahan termasuk barang bawaannya namun tidak ditemukan narkoba.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X