Kasus Dugaan Korupsi Rp451 Miliar, Bareskrim Geledah Kantor Pertamina di Kalsel

- Kamis, 8 Desember 2022 | 12:25 WIB
Penggeledahan kantor PT Pertamina di Kalimantan Selatan terkait kasus korupsi. (Dok. Bareskrim Polri)
Penggeledahan kantor PT Pertamina di Kalimantan Selatan terkait kasus korupsi. (Dok. Bareskrim Polri)

Penyidik dari Direktorat Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri baru saja menggeledah kantor PT Pertamina di Kalimantan Selatan (Kalsel). Penggeledahan ini masih berkaitan dengan kasus dugaan korupsi pada aktivitas jual beli solar nontunai periode 2009-2012.

"Penyidik Dittipidkor Bareskrim Polri melakukan kegiatan penggeledahan di lokasi," kata Direktur Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri, Brigjen Pol Cahyono Wibowo kepada wartawan, Kamis (8/12/2022).

Penggeledahan itu berlangsung pada Rabu, 7 Desember 2022 kemarin. Ada dua lokasi yang digeledah oleh polisi kemarin.

-
Penggeledahan kantor PT Pertamina di Kalimantan Selatan terkait kasus korupsi. (Dok. Bareskrim Polri)

Baca Juga: KPK Sebut Banyak Fasilitas Sekolah Rusak Akibat Korupsi

Brigjen Cahyono mengungkap penggeledahan ini masih berkaitan dengan kasus dugaan korupsi pada aktivitas jual beli solar nontunai periode 2009-2012 dan kerugian negara mencapai Rp451 miliar. Penggeledahan tersebut juga bertujuan untuk mencari barang bukti.

"Kegiatan penggeledahan dalam rangka melakukan pencarian barang bukti dan dokumen lainnya," beber Cahyono.

Baca Juga: DPO Bareskrim yang Diciduk Polantas di Tol Rupanya Terkait Kasus Korupsi Bank Jateng

Selain melakukan penggeledahan, penyidik Bareskrim Polri juga melakukan rekonstruksi di TKP.

"Disamping melakukan penggeledahan, penyidik juga melakukan reka ulang atau rekonstruksi mekanisme pengaliran BBM dari depo BBM Banjarmasin kepada para transportir yang dilakukan di kantor PT Pertamina," pungkas Cahyono.
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X