Soal Dugaan Penyelewengan Dana ACT, DPR: Harus Ditindak hingga Dibubarkan!

- Rabu, 6 Juli 2022 | 08:40 WIB
Warga menerima makanan dan minuman secara gratis dari Armada Humanity Food Bus Aksi Cepat Tanggap (ACT) di kawasan Masjid Agung Sidoarjo, Jawa Timur. (ANTARA FOTO/Umarul Faruq)
Warga menerima makanan dan minuman secara gratis dari Armada Humanity Food Bus Aksi Cepat Tanggap (ACT) di kawasan Masjid Agung Sidoarjo, Jawa Timur. (ANTARA FOTO/Umarul Faruq)

Ketua Komisi VIII DPR RI Yandri Susanto mendesak agar pihak terkait dapat menindak tegas Aksi Cepat Tanggap (ACT) pasca-dugaan penyelewengan dana donasi oleh petingginya.

“Maka berapapun yang diselewengkan itu menurut saya, harus ditindak,” kata Yandri kepada wartawan dikutip Rabu (6/7/2022).

Bahkan, dia berujar ACT perlu dibubarkan bila benar terjadi penyelewengan. Dengan begitu, masyarakat tidak lagi beprasangka buruk hanya karena ada satu lembaga yang memanfaatkan dana umat demi kepentingan pribadi.

“Bahkan kalau perlu ya dibubarkan ACT diaudit, dipanggil para pihak, dipublikasi apa persoalannya, apa penyelewengannya dengan terang benderang. Sehingga nanti insyaallah masyarakat tetap punya kontribusi untuk memberikan sumbangsihnya melalui yayasan-yayasan yang lain, yang sehat, yang tidak melakukan penyimpangan,” tegasnya.

Baca Juga: PPKM Jakarta Naik ke Level 2, Warga Diminta Segera Vaksin Booster

Kemudian, Yandri juga meminta kepada Kementerian Sosial (Kemensos) diminta untuk membuat aturan dan sanksi tegas terkait masalah penyelewengan dana donasi seperti yang dilakukan oleh ACT.

“Nah tapi, agar tidak menjadi gunung es, kita berharap Kemensos menjadi pintu masuk untuk melakukan penertiban atau melakukan pendisiplinan kelompok filantropi atau yang menghimpun dana masyarakat supaya diawasi pemerintah,” ucap Yandri.

“Kalau perlu, dibentuk Komisi Pengawasan Yayasan Filantropi atau apapun namanya sehingga ada wadah atau ada jalur untuk masyarakat mengadu, atau ada yayasan yang menyimpang bisa kangsung ditindak,” tambahnya.

Diketahui, ramai di media sosial memperbincangkan adanya dugaan para petinggi ACT menyalahgunakan dana bantuan masyarakat untuk kehidupan mewah pimpinan lembaga tersebut.

Dalam media sosial, seperti Twitter bahkan masalah tersebut ramai ditanggapi oleh netizen hingga muncul plesetan 'Aksi Cepat Tanggap menjadi 'Aksi Cepat Tilep' dengan muatan kritikan dari warganet.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X