Ini Target Sriwijaya Air Group di Tahun 2020!

- Senin, 20 Januari 2020 | 15:29 WIB
Pesawat Sriwijaya Air. (Wikipedia)
Pesawat Sriwijaya Air. (Wikipedia)

Setelah sempat berjibaku dengan pesawat-pesawat yang masuk tahap perawatan, satu persatu pesawat milik Sriwijaya Air Group kini membali mengudara. Targetnya, sebanyak 23 pesawat dari total 24 pesawat yang dimiliki Sriwijaya Air bisa kembali mengudara hingga akhir 2020. 

Sementara, 14 pesawat dari total 16 pesawat milik Nam Air, anak usaha Sriwijaya, juga ditargetkan bisa kembali mengudara hingga akhir tahun ini. 

Hal itu menjadi salah satu target Sriwijaya Air Group di tahun 2020 ini, pasca perseroan memutuskan menghentikan kerja sama manajemen dengan Garuda Indonesia pada November 2019 lalu. 

"Quick wins tahun ini, ada dua hal diperhatikan. Pertama kembalikan tingkat kepercayaan masyarakat. Kita punya armada cukup banyak kalau tak dapat kepercayaan masyarakat percuma. Jadi gimana customer percaya dan cintai produk kami," ujar Direktur Utama Sriwijaya Air, Jefferson Irwin Jauwena, menjawab pertanyaan Indozone, Senin (20/1/2020). 

Menurut Jefferson, dua target tersebut yakni optimalisasi alat produksi dan mengembalikan kepercayaan konsumen merupakan target yang paling realistis dan bisa dicapai tahun ini.

Sedikit mereview kebelakang, diakui Jefferson saat ini pangsa pasar Sriwijaya Air Group menurun dari yang semula 10%, saat ini berada di angka 7,4%. 

Ia percaya, jika target quick wins bisa dijalankan, maka di akhir tahun 2020, pangsa pasar Sriwijaya Air Group bisa menembus angka 8%.

"Market share turun dari 10% jadi 7,4%. Kita tidak muluk-muluk, target kami di 2020 pangsa pasar bisa ke 8%," pungkasnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X