Momen Ahok Kunjungi Ruang Kerja Mewah Bamsoet Jadi Sorotan: 'Sahabat Lama di Golkar'

- Jumat, 15 Oktober 2021 | 18:59 WIB
Ahok saat berkunjung ke ruangan Ketua MPR Bambang Soesatyo. (Instagram/Bamsoet)
Ahok saat berkunjung ke ruangan Ketua MPR Bambang Soesatyo. (Instagram/Bamsoet)

Ketua Majelis Permusyawartan Rakyat (MPR) Bambang Soesatyo menerima tamu istimewa yakni mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaya Purnama alias Ahok yang kini menjabat sebagai Komisaris Utama PT Pertamina (Persero).

Menariknya walau pernah berkiprah di partai Golkar, Bamsoet yang kini sebagai pimpinan Golkar tidak melupakan sahabatnya lamanya itu.

Diketahui Ahok pernah berpindah partai mulai dari di Gerindra hingga kini sebagai politisi PDI Perjuangan.

"Menerima Sahabat Lama di Golkar Basuki Tjahaya Purnama (Ahok)," tulis Bamsoet dalam akun media sosialnya seperti yang dikutip Indozone, Jumat (15/10/2021).

Belum diketahui agenda Ahok bertemu Bamsoet di ruang kerjanya, namun kapasitas Ahok sebagai Komisaris Utama Pertamina membuat para pengusaha atau pejabat ingin berjumpa dengannya secara langsung.

Ahok sendiri diterima dengan segalah kehormatannya di rungan kerja Bamsoet di Gedung Black Stone Jalan Tambak Jakarta Pusat.

Tampak Ahok sempat duduk di ruang kerja Bamsoet dengan latar belakang dua gading gajah besar kembar sabagai ikon yang berbeda dengan ruang kerja lain.

-
Ahok saat berkunjung ke ruangan kerja Bamsoet. (Instagram)

Ahok pun mendapat pujian dari para netizen, menyebut rekan-rekan yang bersama Bamsoet merupakan orang hebat.

"Mantapp orang hebat," tulis seorang pengguna Instagram.

"Dua dua nya Orang Keren dan Integritas," ujar netizen yang lain.

Bamsoet pernah memuji Ahok tak hanya memiliki rekam jejak yang terukur. Namun sekaligus dapat menjalankan tugas dengan baik seperti kala ia menjabat sebagai birokrat.

Pada 2009 Ahok tercatat pernah mencalonkan diri menjadi anggota DPR RI dari Partai Golkar dan berhasil meraup 119.232 suara dan duduk di komisi II DPR.

-
Ahok saat berkunjung ke ruangan kerja Bamsoet. (Instagram)

 

Karier politiknya semakin menanjak. Pada tahun 2012, ia keluar dari Golkar dan masuk ke Gerindra mencalonkan diri sebagai calon wakil Gubernur DKI Jakarta mendampingi Joko Widodo sebagai calon gubernur DKI.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Polres Langkat Musnahkan Barbuk Ganja dan Sabu

Rabu, 17 April 2024 | 11:20 WIB
X