Habisi Korban Lalu Dibuang ke Jalan, Pembunuh Kalinus Zai Ditangkap Mau Kabur ke Padang

- Senin, 28 Juni 2021 | 16:28 WIB
Wan Helmi dan Tri Tantomo pelaku pembunuhan penjaga toko Kalinus Zai. (Foto/LBH Ononiha)
Wan Helmi dan Tri Tantomo pelaku pembunuhan penjaga toko Kalinus Zai. (Foto/LBH Ononiha)

Setelah membunuh Kalinus Zai (40) seorang ayah tulang punggung keluarganya, pelaku tega membuang jasad korban di pinggir jalan arteri Kualanamu, Deliserdang, Sumatera Utara.

Dua orang pelaku yang diketahui bernama Wan Suhelmi (38) dan Tri Witomo (30) langsung kabur.

Guna menghilangkan jejak, pelaku kemudian kabur hingga ditangkap polisi saat sembunyi di di Pandan, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Minggu siang (27/6), sekira pukul 13.00 WIB.

Kapolres Deliserdang Kombes Pol Yemi Mendagi membenarkan penangkapan kedua pelaku. “Ya benar, tadi pagi kita tangkap,” katanya  kepada wartawan, Senin (28/6/2021).

Pelarian pelaku hingga sampai ditangkap di Pandan, Tapanuli Tengah sudah diendus oleh polisi.

Keduanya pun merencanakan untuk kabur ke Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) dengan lewat dari Jalan Kecamatan Dolok Masihul, Kabupaten Serdangbedagai.

-
Jasad Kalinus Zai dievakuasi petugas. (ist)

 

Kalinus Zai (40 tahun) merupakan warga Jalan Selambo Ujung, Gang Teratai, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan.

Dia diketahui sebagai penjaga toko elektronik dan perabot rumah tangga bernama UD Lau Kawar yang terletak di Jalan Tembung Pasar 10, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deliserdang.

Dia ditemukan tewas dengan bersimbah dari di jalanan menuju Kualanamu, Deli Serdang.

Peristiwa itu terjadi pada Sabtu (26/6) sekitar pada pukul 13.15 WIB di Jalan Alteri Bandara Kualanamu.

-
Wan Helmi dan Tri Tantomo pelaku pembunuhan penjaga toko Kalinus Zai. (Foto/LBH Ononiha)

 

Dihantam pakai besi kunci roda

Para pelaku memang sudah berencana untuk melakukan pencurian di toko UD Lau Kawar dengan modus berpura-pura membeli produk yang ada di toko.

Mereka awalnya mau membeli AC dan mesin cuci, namun saat hendak membayar mereka beralasan tidak membawa uang. Mereka kemudian mengaku bakal membayar barang tersebut di rumah.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X