Indahnya Perbedaan, Bidan Muslim Positif Corona Didoakan Orang Kampung Kristen di Ambon

- Sabtu, 16 Mei 2020 | 09:41 WIB
Cuplikan sejumlah warga Kampung Kristen mendoakan bidan muslim yang terjangkit virus corona di dalam ambulans yang melintas di Kampung Kristen. (Istimewa)
Cuplikan sejumlah warga Kampung Kristen mendoakan bidan muslim yang terjangkit virus corona di dalam ambulans yang melintas di Kampung Kristen. (Istimewa)

Tanah Ambon barangkali dikenang sebagai saksi sejarah kelam konflik berdarah antara kelompok Kristen dan Muslim. Walau padahal, konflik yang terjadi masa itu dipicu oleh urusan politik-kekuasaan belaka.

Syukurnya, sejarah kelam itu perlahan-lahan terus lenyap dan memang harus dilenyapkan. Yang terlihat kini adalah harmoni dalam perbedaan.

Salah satu buktinya baru-baru ini terekam kamera dan videonya turut dibagikan oleh Brigadir Jenderal Polisi Krishna Murti melalui akun Instagramnya.

Pada video tersebut, Krishna menulis caption "Indahnya Indonesia dalam kemajemukan..Ini bidan org muslim kena corona mau di bawa ke Ambon dari Pulau Seram lewat kampung Kristen jdi org Kristen suruh stop untu berdoa sekLigus mensuport bidan."

Terlihat dari video berdurasi 2 menit 15 detik itu, sebuah ambulans puskesmas keliling milik Dinas Kesehatan Pemkab Seram Bagian Barat hendak menuju ke arah Ambon. Ambulans tersebut melintas di Kampung Kristen, salah satu tempat yang dikenal sebagai salah satu titik berdarah pada masa lalu.

Saat melintas di jalan tersebut, ambulans tersebut dihentikan. Terdengar teriakan seorang pria di lokasi.

Namun rupanya, dia memanggil teman-temannya untuk mendoakan bersama-sama seorang bidan yang positif terjangkit COVID-19 yang berada di bangku paling belakang ambulans tersebut.

"Jangan takut, jangan takut, Tuhan Allah beserta engkau. Tidak ada pandang bulu di sini," kata pria tersebut sebelum berdoa bersama kawan-kawannya. 

-
Bidan muslim positif corona dibawa dengan ambulans menuju Ambon. (Istimewa)

Setelah kawannya berkumpul, pria tersebut lantas memimpin doa untuk kesembuhan bidan dalam ambulans tersebut.

"Segala kemuliaan hanya kami persembahkan kepada Engkau, Tuhan. Allah yang Maha Besar, yang mengasihi kami. Engkau pecipta kami manusia, Tuhan. Kami banyak kekurangan. Tapi kami percaya kuasa-Mu tidak pernah tinggal diam melihat keadaan kami. Kau lindungi dia, berikan kekuatan. Pulihkan sakitnya...," demikian doa mereka.

-
Seorang pemuda Kampung Kristen memberikan dukungan kepada bidan muslim positif corona. (Istimewa)

Seorang pemuda di jalan itu bahkan membentangkan poster bertuliskan, 'Katong ada deng ibu bidan (Saya ada bersama ibu bidan)".

Video tersebut pun membuat netizen terharu. 

"Seperti inilah seharusnya Indonesia... penuh kasih anrar umat dan saling menyayangi..," tulis @danny_djasmin.

"Apa cuma gue yg nonton ini sambil menangiss...???????? Ya Rabb semoga lekas membaik duniaku ????," tulis @henyramoz.

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X