Mal CBD Ciledug Ramai Pengunjung, Polisi: Besok Ditutup

- Selasa, 19 Mei 2020 | 16:40 WIB
Mal CBD Ciledug Diserbu Pengunjung (Instagram/@ciledug24jam)
Mal CBD Ciledug Diserbu Pengunjung (Instagram/@ciledug24jam)

Polisi akhirnya menindaklanjuti beredarnya video viral yang menunjukan ramainya pengunjung Mal CBD, Ciledug, Tangerang. Polisi menyebut pada Rabu (20/5/2020) mal itu tidak beroperasi lagi atau ditutup sementara.

Kasubag Humas Polres Metro Tangerang Kota, Kompol Abdul Rohim mengatakan keramaian mal itu terjadi pada Minggu (17/5/2020 pagi lalu. Keramaian itu akibat adanya pengecekan suhu sebelum memasuki area mal.

"Itu sebagian karyawan CBD dan sebagian lagi pengunjung mal karena ada pengecekan suhu," kata Abdul saat dihubungi Indozone, Selasa (19/5/2020).

Kepolisian disebutnya sudah menegur langsung pihak pengelola mal. Abdul juga mengatakan mal tersebut akan ditutup pada esok hari.

"Kapolsek sudah menegur pihak pengelola dan berkoordinasi dengan Camat Ciledug, besok mal ditutup," ungkap Abdul.

Seperti diketahui, sebuah video viral di lini masa memperlihatkan serbuan pengunjung di mal CBD Ciledug, Tangerang. Para pengunjung terlihat nampak antusias untuk masuk ke dalam area mal dan seolah-olah mengabaikan aturan PSBB dan pshycal distancing.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X