Ini Makna Dibalik Rangkulan dan Salaman Jokowi Kepada Paloh & Sohibul

- Selasa, 12 November 2019 | 11:52 WIB
Instagram/@jokowi
Instagram/@jokowi

Momen berpelukan Ketua Umum NasDem, Surya Paloh dengan Presiden Jokowi menjadi sorotan publik. Selain berpelukan dengan Surya Paloh, Jokowi juga bersalaman akrab dengan Presiden PKS, Sohibul Iman.

"Pak Surya Paloh berpelukan erat dengan Pak Sohibul Iman. Saya berangkulan hangat dengan Pak Surya Paloh, dan juga bersalaman akrab dengan Pak Sohibul Iman," ungkap Jokowi melalui akun Instagramnya.

Ia mengungkapkan bahwa keakraban tersebut adalah bentuk silahturahmi antarpemimpin.

"Rangkulan, pelukan, salaman di antara para pemimpin adalah bentuk silaturahmi, senantiasa memperteguh komitmen kebangsaan, kenegaraan, persaudaraan, persatuan, kerukunan. Kenapa tidak?" lanjutnya.

Sohibul juga mengatakan selain bersalaman, ia dengan Jokowi juga sempat cipika-cipiki dalam acara HUT Nasdem.

"Semua (di sekitar Paloh dan Jokowi) masih komplit. Ada Puan Maharani, Megawati Soekarnoputri, Jokowi, Surya Paloh, Jusuf Kalla. Saya salaman, bahkan dengan Jokowi cipika-cipiki," ungkap Sohibul.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X