Polri Ungkap Rute Penyelundupan 402 Kg Sabu Asal Iran

- Jumat, 5 Juni 2020 | 13:32 WIB
Ilustrasi. (Pexels/Samuel Wolfl)
Ilustrasi. (Pexels/Samuel Wolfl)

Satgassus Merah Putih (MP) baru saja mengungkap penyelundupan sabu asal Iran dengan barang bukti seberat 402 kg. Rute yang dipilih oleh para pelaku untuk menyelundupkan sabu itu melalui jalur Laut Pantai Selatan yang minim penjagaan.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Satgas MP, Brigjen Pol Ferdy Sambo. Dia menyebut penyelundupan dengan rute Laut Pantai Selatan merupakan rute baru.

"Nah ini kan jalur baru ya, Pelabuhan Ratu ini, biasanya itu tipe smart link. Pemberangkatan dari Indonesia melalui Pelabuhan Ratu biasanya lewat situ," kata Brigjen Ferdy saat dihubungi wartawan, Jumat (5/6/2020).

-
Ilustrasi obat-obatan terlarang.(freepik)

Jalur Pelabuhan Ratu juga diungkapnya pernah digunakan sebagai jalur penyelundupan manusia keluar negeri. Di Pantai Selatan sendiri tidak ada pelabuhan karena disebutnya memiliki arus yang tinggi.

"Yang kemarin ketangkap itu kan dari Pelabuhan Ratu itu yang ditangkap penyelundupan manusia itu. Ombaknya kan tinggi itu Pantai Selatan, jadi pelabuhannya nggak ada, (mereka) lewat jalur tikus," ungkap Ferdy.

Disamping karena ombak yang besar, para tersangka ini memilih melewati jalur Laut Selatan karena diyakini penjagaan disana tidak terlalu ketat ketimbang di wilayah lainnya. Ferdy juga mengamini jika pengawasan di Pantai Selatan tidak terlalu ketat mengingat ombak di sana terbilang tinggi.

"Memang karena ombaknya tinggi sehingga pengawasan disitu agak kurang. Panjang pantainya itu kan panjang banget itu yang Pantai Selatan. Itu yang diambil oleh mereka untuk memasukkan barang karena kemarin kan di Serang itu memang lebih landai itu ya," kata Ferdy.

Lebih jauh Ferdy mengatakan pihaknya masih menyelidiki kasus itu dan memburu jaringan pemasok narkotika itu. Enam tersangka yang sudah diamankan dalam kasus ini dikatakannya hanya berperan sebagai penerima narkotika dari luar negeri.

"Kita mau cari sekarang penghubungnya, yang menghubungkan orang ini sama jaringan Internasional," papar Ferdy.

Seperti diketahui, Satgassus Merah Putih Polri bersama Polda Metro Jaya baru saja mengamankan 402 kg sabu yang diduga berasal dari Iran. Sebanyak enam orang ditangkap terkait kasus narkotika itu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Polres Langkat Musnahkan Barbuk Ganja dan Sabu

Rabu, 17 April 2024 | 11:20 WIB
X