Disetujui Jadi Panglima TNI, Andika Perkasa Beberkan Pesan dari Presiden Jokowi

- Sabtu, 6 November 2021 | 16:21 WIB
Jenderal Andika Perkasa (INDOZONE/Harits Tryan Akhmad)
Jenderal Andika Perkasa (INDOZONE/Harits Tryan Akhmad)

Jenderal Andika Perkasa sudah disetujui sebagai Panglima TNI usai mengikuti fit and proper test di Komisi I DPR. Andika Perkasa pun membeberkan pesan Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada dirinya.

"Melaksanakan tugas yang terbaik, dari beliau begitu," kata Andika di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Sabtu (6/11/2021).

Andika menekankan bahwa dirinya tidak mengetahui secara rinci perihal sejak kapan dirinya ditunjuk untuk menjadi Panglima TNI menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto.

Baca Juga: Terpilih Jadi Panglima TNI, Andika Beberkan Prioritas Pertamanya

Namun Andika menegaskan bahwa dirinya bakal melaksanakan tugas setelah dengan sebaik-baiknya pasca dilantik menjadi orang nomor satu di TNI.

"Saya siap untuk melakukan apa yang harus dilakukan pada tahap selanjutnya," tegas Andika.

Sebelumnya Komisi I DPR RI menyetujui Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto. Keputusan ini usai DPR melakukan fit and proper test kepada Jenderal Andika Perkasa.

Hal tersebut disampaikan Ketua Komisi I DPR RI Meutya Hafid usai menggelar fit and proper test, dan kemudian melakukan rapat internal Komisi I.

“Memberikan persetujuan terhadap pengangkatan calon Panglima TNI  Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI,” kata Meutya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Sabtu (6/11/2021).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X