Oknum Polisi yang Rampas Mobil di Lampung Ternyata Pakai Narkoba

- Rabu, 20 Oktober 2021 | 16:06 WIB
Ilustrasi mobil polisi (Photo by Pixabay from Pexels)
Ilustrasi mobil polisi (Photo by Pixabay from Pexels)

Polda Lampung mengungkap fakta baru di balik kasus perampokan disertai penculikan yang dilakukan oleh oknum polisi berinisial Bripka IS dan oknum aparatur sipil negara (ASN) berinisial AG. Hasil pengecekan urine IS didapati fakta jika dia positif mengkonsumsi narkotika.

"Hasil pemeriksaan urinenya juga didapat menggunakan narkotika amphetamine," kata Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad kepada wartawan, Rabu (20/10/2021).

Pandra menyebut dari hasil track record Bripka IS menyimpulkan jika oknum polisi tersebut bermasalah.

Baca Juga: Kronologi Oknum Polisi-ASN Lakukan Penculikan dan Rampas Mobil di Lampung

"Hasil track record Bripka IS ini dari penilaian internal Polresta Bandar Lampung memang sering bermasalah," beber Pandra.

Seperti diketahui, oknum polisi berinisial Bripka IS dan ASN berinisial AG bekerjasama melakukan tindakan kejahatan dengan cara menculik pemilik mobil di Lampung. Kedua tersangka juga sempat memeras korban kemudian membawa kabur mobil korban.

Kedua pelaku saat ini sudah berhasil diamankan. Polisi juga masih mendalami kasus ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X