Bayi Bernama Muhammad Dibuang di Jalan Kaliurang Jogja, Diduga Bayi Pasangan Mahasiswa

- Kamis, 8 Oktober 2020 | 11:08 WIB
Bayi bernama Muhammad Aqsna Naufal dibuang di Jalan Kaliurang, Jogja. (Instagram)
Bayi bernama Muhammad Aqsna Naufal dibuang di Jalan Kaliurang, Jogja. (Instagram)

Pembuangan bayi kembali terjadi di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta. Kali ini di Jalan Kaliurang KM 9, persisnya di belakangan Perumahan Bale Hinggil di Gang Raya Gandok, Padukuhan Tambakan, Desa Sinduharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, pada 2 Oktober 2020.

Bayi itu pertama kali ditemukan oleh Sudarman, warga yang hendak berangkat salat Jumat ke masjid. Di tengah jalan, Sudarman melihat kotak kardus dalam posisi terbuka, persis di depan rumah seorang dokter.

Awalnya Sudarman sempat cuek saat pertama kali melihat kardus tersebut sebelum mandi untuk salat. Ketika itu ia kira kotak itu cuma berisi sampah. Namun setelah mandi dan hendak berangkat salat, kardus itu masih berada di posisi yang sama.

Karena curiga, Sudarman pun menghampiri kotak tersebut dan betapa kagetnya dia saat melihat di dalam kotak tersebut ada seorang bayi laki-laki tergeletak.

Di dalam kotak, di atas bayi, juga ada selembar kertas bertuliskan 'tolong'. Bayi itu pun sudah diberi nama oleh si pembuang, yakni Muhammad Aqsna Naufal, dengan tanggal 1 Oktober 2020, yang diduga tanggal lahir bayi tersebut.

Bayi tersebut sempat dibawa ke RS Panti Nugroho di Kecamatan Pakem, Sleman, sebelum kemudian dibawa ke RS Bhayangkara, Kalasan.

Hingg kini, belum diketahui siapa pelaku pembuangan bayi tersebut. Namun diduga, pelakunya adalah pasangan mahasiswa yang kuliah di Jogja.

Kanit Reskrim Polsek Ngaglik Iptu Budi Karyanto mengatakan, pihaknya telah melakukan penyelidikan awal, dengan menanyai sejumlah saksi dan mengecek rekaman CCTV di sekitar lokasi penemuan bayi tersebut.

"Masih kami dalami dengan melihat rekaman CCTV," katanya.

Sudah Sering Terjadi

Adapun kasus pembuangan bayi di wilayah DIY sudah sering terjadi. Pada akhir Juli 2020 lalu, juga terjadi pembuangan bayi yang baru lahir oleh pasangan mahasiswa. Mereka membuang bayi mereka di Dusun Berjo Kulon, Desa Sidoluhur Kecamatan Godean, Kabupaten Sleman. 

Bayi tersebut ditaruh di dalam kardus di depan rumah warga bernama Setiyo Sudarminto (68), dan ditemukan pada Rabu pagi (29/7/2020) sekitar pukul 07.15 WIB.

Pada kardus tersebut, mereka menitipkan pesan yang mengisyaratkan keterpaksaan mereka membuang bayi tersebut.

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Polres Langkat Musnahkan Barbuk Ganja dan Sabu

Rabu, 17 April 2024 | 11:20 WIB
X