Mendikbud Nadiem Anggarkan Rp9 Triliun untuk Kuota Internet Siswa dan Guru

- Kamis, 27 Agustus 2020 | 18:00 WIB
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim. (ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari)
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim. (ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari)

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim menyebutkan bahwa pihaknya telah mengalokasikan dana sebesar Rp9 triliun untuk biaya pulsa atau pembelian kuota internet bagi guru dan siswa.

Hal tersebut diputuskan Nadiem sebagai salah satu langkah mendukung proses Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) yang dilakukan oleh satuan pendidikan selama masa pandemi virus corona atau Covid-19.

"Mohon ditunggu skemanya, tapi alhamdulilah dana sekitar Rp9 triliun itu sudah diamankan," ucap Nadiem usai rapat bersama dengan Komisi X di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (27/8/2020).

Lebih lanjut, Nadiem mengatakan kalau anggaran sebesar Rp9 triliun tersebut telah disetujui oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani. Namun, untuk waktu pencairannya, ia harus memastikan terlebih dahulu.

Kendati demikian, ia mengungkapkan bahwa dana untuk kuota internet itu nantinya akan digunakan oleh guru dan siswa selama kurun waktu sekitar empat bulan.

"Tetapi pendanaan ini dengan asumsi empat bulan, nah apakah akan keluar langsung atau tercicil itu nanti, yang terpenting dana itu sudah teramankan untuk empat bulan, dan dana itu per siswa, sudah dihitung," terangnya.

Selain untuk pendanaan kuota internet siswa dan guru, Nadiem menjelaskan kalau Rp1,7 triliun dari anggaran itu akan digunakan untuk tunjangan guru, dosen, hingga guru besar.

"Tapi juga ada kompenen Rp1,7 triliun untuk tunjangan profesi guru, dan tunjangan profesi dosen. Jadi itu dulu yang bisa saya umumkan untuk dana tambahan," tutup Nadiem.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X