Kasus Virus Corona Bertambah, Paling Banyak di Provinsi Ini

- Sabtu, 21 Maret 2020 | 17:11 WIB
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona, Achmad Yurianto, memberikan keterangan pers terkait data terbaru kasus virus corona di Indonesia. (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona, Achmad Yurianto, memberikan keterangan pers terkait data terbaru kasus virus corona di Indonesia. (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)

Jumlah kasus positif virus corona (Covid-19) di  Indonesia kini bertambah menjadi 450 orang. Ada tambahan 81 kasus hingga Sabtu (21/3/2020). 
 
Kasus baru itu terjadi di tujuh provinsi. DKI Jakarta menjadi provinsi yang memiliki pasien baru virus corona terbanyak, dengan 44 kasus baru. 

Diikuti Jawa Barat (14 kasus), Jawa Timur (11 kasus), Banten (empat kasus), Jawa Tengah (dua kasus), Sulawesi Selatan (dua kasus), dan Yogyakarta (satu orang.

Selain jumlah kasus baru virus corona, penambahan juga ada pada total pasien sembuh dan meninggal dunia. Pasien sembuh dari yang semula berjumlah 16 orang kini totalnya menjadi 20 orang.

"Penambahan kematian sebanyak 6 orang sehingga totalnya 38 orang," kata Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona, Achmad Yurianto, dalam keterangan pers di Graha BNPB, Jakarta, Sabtu (21/3/2020).

Ada pun penambahan kasus meninggal dunia terjadi di dua provinsi yakni Banten dan DKI Jakarta. Di Banten bertambah 1 orang kemudian DKI Jakarta bertambah 5 orang.

-
Data Harian Kasus Virus Corona di Indonesia Hingga Sabtu (21/3/2020) siang. (Dok. Badan Nasional Penanggulangan Bencana)

Berikut ini adalah daftar provinsi yang sudah mengkonfirmasi kasus pasien virus corona:

  • Bali
  • Banten
  • DKI Jakarta
  • Jawa Barat
  • Jawa Tengah
  • Jawa Timur
  • Kalimantan Barat
  • Kalimantan Timur
  • Kalimantan Tengah
  • Kepulauan Riau
  • Sulawesi Utara
  • Sumatera Utara
  • Sulawesi Tenggara
  • Sulawesi Selatan
  • Lampung
  • Riau
  • Yogyakarta

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X