Anak yang Suka Main Kotor Lebih Tahan Bakteri Sewaktu Dewasa

- Sabtu, 27 Juli 2019 | 16:37 WIB
Pinterest
Pinterest

Seorang peneliti bernama Richard Louv mengungkapkan bahwa, anak-anak yang suka main kotor seperti bermain lumpur bakal tumbuh menjadi anak yang menyenangkan dan kebal bakteri saat dewasa nanti.

Penelitian ini melibatkan sekitar 3.000 keluarga. Luov mewawancarai mereka dengan menanyakan kondisi anak mereka. Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa banyak anak yang nggak diperbolehkan bermain di ruangan terbuka dan hanya dihibur dengan teknologi.

Louv dan dokter anak Maria Júlia Carvalho mengatakan bahwa anak kecil perlu berhubungan dengan mikroorganisme yang ditemukan di tanah dan rumput. Hal tersebut untuk membantu mengembangkan sistem kekebalan tubuh mereka.

Dengan cara tersebut, saat dewasa nanti, mereka bakalan bisa melindungi diri mereka terhadap penyakit dan alergi dengan lebih baik. Kegiatan di luar ruangan juga disebut bisa mendorong kerativitas anak.

Selain itu juga bisa meminimalkan stres dan depresi, serta memungkinkan perkembangan kognitif yang lebih luas.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X