Ustadz Abdul Somad Pertanyakan Pidato Ruslan Buton yang Minta Jokowi Mundur

- Senin, 8 Juni 2020 | 18:59 WIB
Ustadz Abdul Somad (Instagram/@ustadzabdulsomad_official)
Ustadz Abdul Somad (Instagram/@ustadzabdulsomad_official)

Nama Ruslan Buton tengah menjadi sorotan lantaran membuat heboh dengan surat terbuka mendesak agar Presiden Joko Widodo (Jokowi) mundur.

Ruslan ditangkap di kediamannya di Kecamatan Wabula, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara (Sultra), pada Kamis (28/5/2020) oleh tim Dirkrimum Polda Sultra. Kini ia ditahan Bareskrim Polri.

Ustadz Abdul Somad (UAS) mempertanyakan perihal kasus Ruslan Buton kepada Refly Harun yang merupakan pakar hukum. Dalam video yang diunggah oleh akun Facebook Viral Video, UAS menanyakan apakah pidato Ruslan Buton masuk kategori makar.

"Ketika Ruslan Buton mengeluarkan statemen dalam pidatonya, apakah itu bisa dikatakan makar?," tanya UAS kepada Refly Harun.

Pertanyaan UAS itu pun dijawab oleh Refly Harun, bahwa pemimpin yang dewasa adalah pemimpin yang bisa menerima kritik dan akan menjadikan kritik itu sebagai bahan introspeksi. Baik itu kritik yang membangun maupun yang menjatuhkan.

"Tapi pemimpin yang tidak dewasa mendengar kritik lalu menyiapkan serangan balasan, dianggap penghinaan, dan menyiapkan buzzer dan fans club nya," tutur Refly sambil tertawa.

Video percakapan online keduanya ini sudah ditonton 357.548 kali oleh pengguna Facebook dan 6.700 kali dibagikan dan 4.700 likes.

"Seperti embun di pagi hari sejuk dan memberi solusi..beginilah seharusnya, bukan cuma debat tp lupa solusi..utk pak ruslan buton, semangat lah dan tunjukkan bagaimana keadilan yg sebenarnya," tulis seorang netizen.

"Kemunduran demokrasi," timpal yang lainnya. 

"Ya simpel aja si. Baik buruknya suatu daerah tergantung pemimpinnya. Jd, liat aja negara kita, udh baik blom? Trus pemimpinnya gimana?," kata netizen lainnya.

Artikel menarik lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X