Arus Libur Panjang Paskah Aman dan Terkendali, Polisi: 74 Ribu Kendaraan Masuk ke Jakarta

- Senin, 5 April 2021 | 08:37 WIB
Ilustrasi Macet (Foto: ANTARA/Muhammad Adimaja)
Ilustrasi Macet (Foto: ANTARA/Muhammad Adimaja)

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Isitiono menyatakan arus lalu lintas selama libur panjang perayaan Paskah aman dan terkendali.

“Malam hari ini kita melakukan kontrol arus balik libur panjang dalam rangka Paskah di perempatan Gadog. Kita monitor dari tadi siang arus dari Jawa barat menuju Jakarta sudah mulai terjadi peningkatan,” kata Istiono seperti dilansir Antara di Jakarta, Minggu (4/4/2021) malam.

Istiono memaparkan ada peningkatan volume kendaraan dari Jawa Barat memasuki Jakarta. Kata dia, sekitar 24 ribu kendaraan dari Jawa Barat sudah masuk ke Jakarta usai liburan Paskah.

“Semuanya tidak ada masalah dan tidak Ada kendala,” ujar Istiono didampingi Kabag Ops Korlantas Polri Kombes Rudy Antariksawan.

BACA JUGA: Pantau Pengamanan Gereja, Kapolri: Kewajiban Kami Berikan Jaminan Keamanan

Kakorlantas juga telah mencatat 74 ribu kendaraan memasuki wilayah Jakarta hingga Minggu malam, usai libur panjang perayaan Paskah.

“Sampai malam hari ini, sudah terpantau, sekitar 74 ribu kendaraan yang masuk ke Jakarta melalui tol Cikampek,” kata Istiono.

Menurut Istiono, adanya pemberlakuan truk bersumbu tiga ke atas tak boleh melalui tol membuat arus lalu lintas dapat dikendalikan. 

Arftikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X