Masih Berusia 26 Tahun, Pria Ini Akan Segera Diangkat Jadi Direktur Raksasa Ritel Dunia

- Sabtu, 4 Mei 2019 | 12:33 WIB
Instagram/@alexandrearnault
Instagram/@alexandrearnault

Pemuda bernama Alexandre Arnault (26) ini akan menggantikan posisi ayahnya,  Bernard Arnault, sebagai anggota dewan direksi Carefour di Eropa. Bernard sendiri memiliki 5,46 persen di Carrefour lewat Groupe Arnault miliknya.

Bernard diketahui sudah mundur dari posisinya pada 15 April lalu. Alexandre bakal menggantikan posisi ayahnya tersebut pada 2020 mendatang nanti karena masa jabatan Bernard baru berakhir di tahun itu.

Bukan hanya karena hubungan kekerabatan, Alexandre pun memiliki latar belakang pendidikan yang menjanjikan. Ia merupakan lulusan sekolah bergengsi Ecole Polytechnique.

Selain itu, Alexandre pernah berkarir di investment manager di perusahaan produsen Louis Vuitton yang dipimpin oleh ayahnya, LVMH. Saat itu, ia memegang jabatan dari tahun 2015 hingga 2016.

Kemudian, Alexandre menjadi CEO di sebuah perusahaan koper bernama Rimowa. Kegiatan Alexandre sama seperti anak muda umumnya, dilihat dari akun Instagramnya (@alexandrearnault) ia juga sering traveling dan juga sering mengisi berbagai macam acara.

FYI, Bernard Arnault merupakan orang terkaya di Eropa. Harta kekayaannya mencapai USD 92,1 miliar atau Rp 1.314 triliun (USD 1 = Rp 14.269) menurut Forbes. Bernauld juga memimpin LVMH yang merupakan induk dari Christian Dior, Tag Heuer, Louis Vuitton, Rimowa, Marc Jacobs, dan produk mewah lainnya.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X