Merinding! Tanggul Sungai Citarum Jebol, 4 Desa di Bekasi Terendam

- Minggu, 21 Februari 2021 | 15:47 WIB
Ilustrasi desa yang terendam. (ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi)
Ilustrasi desa yang terendam. (ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi)

Tanggul Sungai Citarum di Kampung Babakan Banten, Kabupaten Bekasi dikabarkan jebol semalam. Dari data kepolisian mencatat setidaknya ada sebanyak empat desa yang terendam luapan banjir.

"Ini ada sekitar 10 ribu KK dari empat desa terdampak tanggul jebol semalam sekitar jam 22.00 WIB. Sekarang masih terendam semuanya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus kepada Indozone, Minggu (21/2/2021).

BACA JUGA: 4 Ibu Rumah Tangga Ditahan Karena Lempar Pabrik Rokok, 2 Bayi Juga Mendekam di Sel Tahanan

Yusri menyebut saat ini pihaknya bersama TNI maupun unsur dari pemerintah daerah sedang melakukan proses evakuasi. Evakuasi menggunakan perahu karet karena akses jalan di sekitar lokasi sudah putus akibat terendam banjir.

"Akses jalan putus semuanya, ke TKP nggak bisa karena airnya cukup tinggi. Terpaksa kita lakukan evakuasi menggunakan perahu karet," beber Yusri.

Lebih jauh Yusri mengatakan warga ada yang mengungsi di masjid-masjid sekitar. Namun, jumlah warga yang mengungsi disebutnya belum banyak.

"Yang mengungsi belum terlalu banyak," pungkas Yusri.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X