Gubernur Anies: Ada 115 Warga Jakarta Dipantau Terkait Virus Corona

- Minggu, 1 Maret 2020 | 14:42 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (INDOZONE/Murti Ali Lingga)
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (INDOZONE/Murti Ali Lingga)

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan dampak penyebaran virus corona atau covid-19 berimbas juga di Jakarta.

Dia merilis dalam kurun satu bulan ada 115 jiwa yang sedang dipantau dan 32 jiwa yang diawasi kondisinya terkait virus corona.

"Sekarang saya bicara corona. Ada beberapa hal, sampai saat ini, selama satu bulan lebih di DKI ada 115 orang yang dalam pemantauan dan ada 32 orang pasien dalam pengawasan. Ini semua mengikuti kriteria yang ditetapkan oleh Menteri Kesehatan," ucapnya di Jakarta, Minggu  (1/3/2020).

Menurutnya, yang berada dalam pemantauan dan pengawasan tersebut berdasarkan hasil penyelidikan epidemiologi (PE) yang telah ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan.

Ia melanjutkan, mereka yang dipantau dan diawasi itu memiliki gejala awal dan riwayat perjalanan dari negara terjangkit wabah virus corona. Dia juga mengatakan akan terus bekerja sama dengan Kemenkes terkait hal ini.

"Kolaborasi ini kita lakukan, kita bergerak cepat dan antisipasi karena Jakarta adalah pintu gerbang Indonesia untuk kedatangan orang dan interaksi dunia internasional," jelasnya.

Sebagai aksi cepatnya, Gubernur Anies menyatakan pemerintah provinsi akan membentuk tim tanggap pencegahan virus corona atau covid-19 esok hari, Senin (2/3/2020).

Dia mengatakan tim tanggap tersebut diimplementasikan dengan membuat posko cepat tanggap terkait covid-19, dan akan dipimpin oleh Asisten Bidang Kesra DKI Jakarta, Catur Laswanto.

Sebelumnya. Anies juga mengeluarkan Instruksi Gubernur (Ingub) DKI Jakarta, bernomor 16 Tahun 2020. Instruksi Gubernur DKI Jakarta Nomor 16 Tahun 2020 itu, kata Anies, merupakan bentuk kewaspadaan dalam menangkal virus corona.

Meski demikian, Anies menegaskan Ingub tersebut bukan satu-satunya cara dalam meningkatkan kewaspadaan terkait virus corona.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X