Peristiwa 14 April: Penayangan Film Pertama di Dunia hingga Kapal Titanic Tabrak Gunung Es

- Rabu, 14 April 2021 | 11:55 WIB
Ilustrasi kapal Titanic. (Britannica)
Ilustrasi kapal Titanic. (Britannica)

Banyak peristiwa menarik yang terjadi pada tanggal 14 April. Salah satu yang menarik adalah ditayangkannya film komersial pertama di dunia.

Ada pula peristiwa menegangkan ketika Kapal Titanic menabrak gunung es di Samudera Atlantik. Selain itu, masih ada beberapa peristiwa menarik lainnya. Simak rangkumannya.

1. Film Komersial Pertama di Dunia Ditayangkan (1894)

-
Kinetoskop buatan Thomas Alfa Edison. (Wikipedia)

Tanggal 14 April merupakan tanggal bersejarah bagi dunia perfilman. Pada tahun 1894, film komersial pertama di dunia ditayangkan di New York City. Pemutaran film ini dilakukan menggunakan kinetoskop buatan Thomas Alfa Edison.

2. Kapal Titanic Tabrak Gunung Es (1912)

-
Kapal Titanic. (Medium)

Kapal Titanic melakukan pelayaran perdananya dengan meninggalkan pelabuhan di Southampton, Inggris pada 10 April 1912. Kapan ini rencananya akan berlayar menuju New York City. Tetapi pada tanggal 14 April malam, Titanic menabrak gunung es di wilayah selatan Newfoundland, Kanada. Kapal pun benar-benar tenggelam pada tanggal 15 April 1912.

3. Satelit Sputnik 2 Jatuh dari Orbitnya (1958)

-
Anjing bernama Laika di dalam Satelit Sputnik 2. (NASA)

Satelit Sputnik 2 milik Uni Soviet adalah wahana antariksa kedua yang diluncurkan ke luar angkasa pada 3 November 1957. Satelit meluncur dengan seekor anjing di dalamnya yang bernama "Laika". Namun satelit ini jatuh dari orbitnya pada 14 April 1958 atau setelah difungsikan selama 162 hari.

BACA JUGA: Jakarta Jadi Kota Termahal ke-20 di Dunia, Wagub DKI Heran: Tak Ada yang Mahal di Jakarta

4. Badai Es Hebat Melanda Sydney (1999)

-
Batu es yang jatuh dalam badai es terdahsyat di Sydney pada 1999. (National Oceanic and Atmospheric Administration)

Pada 14 April 1999, bada es hebat melanda Sydney, Australia. Ini merupakan bencana alam paling merugikan dalam sejarah Australia. Badai ini menyebabkan kerusakan di sepanjang pantaintimur New South Wales. Badai ini menjatuhkan sekitar 500.000 ton batu es sepanjang jalurnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X