Bikin Haru! Mahasiswa Ini Tetap Sidang Skripsi meski Positif Corona, Tuai Apresiasi Dosen

- Sabtu, 18 September 2021 | 13:53 WIB
Mahasiswa yang tetap sidang skripsi meski positif Covid-19. (TikTok/bintangpede)
Mahasiswa yang tetap sidang skripsi meski positif Covid-19. (TikTok/bintangpede)

Kisah mahasiswa yang tetap melaksanakan sidang skripsi walaupun sehari sebelumnya dinyatakan terpapar Covid-19 ini viral di media sosial.

Dikutip dari akun TikToknya bintangpede, tampak mahasiswa tersebut melakukan sidang skripsi secara online di ruang isolasi mandiri.

Sebelum sidang, mahasiswa asal bekasi yang berkuliah di Institut Teknologi Nasional (Itenas) sempat diingatkan oleh dosen pembimbingnya untuk menunda jadwal sidang. 

Namun, dirinya menolak tawaran itu lantaran telah berjanji dengan orang tuanya untuk menyelesaikan perkuliahan dengan cepat.

"Awalnya saya ragu untuk melaksanakan ujian karena dinyatakan positif Covid-19 h-1 ujian," katanya, dikutip Sabtu (18/9).

tiktok.com/@bintangpede/video/7005372377899027738?is_from_webapp=v1&q=bintangpede&t=1631945327606">
@bintangpede

Sidang skripsi ????

? Orange 7 - Anime Quotes

Di video itu, ia menceritakan apa saja yang dialami sesaat sebelum sidang. Ia mengatakan, 5 menit sebelum mulai, ia merasakan pusing di kepala disertai napas yang perih.

Meski merasakan sakit, namun ia tak pantang menyerah dan menjalankan sidang itu dengan sebaik mungkin, hingga dirinya dinyatakan lulus dengan nilai yang memuaskan.

"Bahagia sekali rasanya, apa yang sudah diperjuangkan bisa menjadi manfaat dan diapresiasi," katanya.

Melalui video yang diunggah, ia berharap bisa memotivasi rekan-rekan seperjuangan yang juga sedang menyelesaikan skripsi untuk tetap semangat serta ikhlas menjalankan setiap prosesnya.

Kisah mahasiswa yang sidang skripsi meski positif Covid-19 itu pun menuai banyak komentar positif dari warganet.

"Terharu, gua juga lagi skripsian nih, mohon doanya," kata kentankgoreng.

"Terharu banget dosennya mengapresiasi," kata Anitaa.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Zega

Tags

Rekomendasi

Terkini

X