CFN Jakarta Ditiadakan, Polda Metro Fokus ke Patroli Skala Besar

- Jumat, 11 Februari 2022 | 08:46 WIB
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo di Polda Metro Jaya, Jakarta (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo di Polda Metro Jaya, Jakarta (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)

Polda Metro Jaya mengungkap alasan pihaknya meniadakan crowd free night (CFN) di 10 titik di Jakarta. Mengganti CFN, Polda Metro menggelar patroli skala besar berkaitan dengan protokol kesehatan (prokes).

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo menyebut hasil evaluasi dititik CFN menyebutkan jika situasi disana beberapa hari terakhir sudah tidak lagi ramai. Hal itu yang membuat Polda Metro Jaya menghapus kebijakan CFN tersebut.

"Dari beberapa hari pelaksanaan kita lihat situasi juga cukup sepi. Kedua, telah terjadi peningkatan disiplin masyarakat pada malam hari. Tempat-tempat yang kita lakukan penutupan itu tak terjadi kerumunan," kata Sambodo kepada wartawan, kemarin.

Untuk menjaga situasi dan pelaksanaan prokes, Polda Metro Jaya mengganti CFN dengan patroli skala besar. Patroli ini berfokus terhadap penerapan prokes.

"Pembatasan mobilitas di 10 kawasan tersebut tetap kita jaga walaupun tidak dengan cara penutupan. Tetap kita jaga dengan patroli skala besar di ruas jalan tersebut. Intinya itu tetap penegakan prokes, kemudian kita membubarkan kerumunan, pakai masker," beber Sambodo.

BACA JUGA: Polisi Gunakan E-TLE Usut Pengendara Mobil Mewah yang Tewaskan Anak Gub Kaltara

Untuk pelaksanaanya sendiri polisi tetap berpatroli seperti sebelum-sebelumnya termasuk menindak tempat-tempat yang melanggar prokes. Ada 100 lebih personel yang diturunkan setiap malamnya selama patroli skala besar berlangsung.

"135 (personel) setiap malam selama PPKM level tiga sampai ada (keputusan) perintah berhenti," pungkas Sambodo.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X