DPR Yakin Penunjukkan Jenderal Andika Perkasa Tak Ganggu Soliditas TNI

- Kamis, 4 November 2021 | 13:44 WIB
Wakil Ketua Komisi I DPR RI Abdul Kharis Almasyhari (dpr.go.id)
Wakil Ketua Komisi I DPR RI Abdul Kharis Almasyhari (dpr.go.id)

Wakil Ketua Komisi I DPR RI, Abdul Kharis Almasyhari, mengatakan langkah Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menunjuk Jenderal Andika Perkasa sebagai calon Panglima TNI, tidak akan mengganggu soliditas di internal TNI.

"Tidak akan ganggu soliditas TNI," kata Abdul di Jakarta dikutip Kamis (4/11/2021).

Diketahui berdasarkan giliran matra TNI, harusnya saat ini giliran matra Angkatan Laut (AL). Namun Presiden Jokowi memilih Andika Perkasa yang merupakan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD).

Baca Juga: Jenderal Andika Perkasa Disebut Layak Jadi Panglima TNI

Abdul berujar terdapat dua pola pendekatan untuk mengisi posisi Panglima TNI, di mana Angkatan Darat-Angkatan Laut dan Angkatan Darat-Angkatan Udara. Kemudian mengapa Angkatan Darat dominan karena jumlah personelnya lebih banyak.

"Karena dari jumlah prajurit TNI kan Angkatan Darat jumlahnya sekian kali lipat dari Angkatan Udara dan Angkatan Laut, jadi wajar," jelas dia.

"Mau urut terus engga apa-apa, artinya punya argumentasi masing-masing. Mungkin jadi menarik kalo abis AD lalu AD lagi. Dari AD ke AU biasa saja ngga masalah," tambahnya.

Lebih jauh, Politisi PKS ini menyatakan jika kemampuan yang dimiliki Andika Perkasa dapat memberikan dampak terhadap institusi TNI ke depannya agar lebih profesional.

"Kalau TNI profesional maka tantangan apapun bisa dihadapi dan diatas secara profesional," tandasnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X