PPKM Level 2 di Jakarta, Volume Kendaraan Meningkat 40 Persen

- Rabu, 20 Oktober 2021 | 16:46 WIB
Seorang polisi lalu lintas mengawasi saat penngalihan arus lalu lintas di kawasan Bundaran Patung Kuda, Jakarta (ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/foc.)
Seorang polisi lalu lintas mengawasi saat penngalihan arus lalu lintas di kawasan Bundaran Patung Kuda, Jakarta (ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/foc.)

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mencatat adanya peningkatan volume kendaraan yang masuk ke Jakarta. Peningkatan volume kendaraan ini terjadi di tengah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 2.

"Penambahan volume kendaraan sekitar 30 sampai 40 persen," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo kepada wartawan, Rabu (20/10/2021).

Baca Juga: Didukung Penuh  TNI & Polri, Bobby Berharap Medan ke PPKM Level 1

Sambodo menyebut data tersebut dihitung dari kamera E-TLE. Pemantauan data tersebut juga dilakukan setiap hari.

"Kita pantau setiap hari dengan menggunakan E-TLE," papar Sambodo.

Lebih jauh Sambodo menyebut volume kendaraan tersebut akan terus bertambah. Hal itu disebabkan adanya pelonggaran-pelonggaran di massa PPKM level 2.

"Itu akan terus bertambah dan kita akan pantau juga melalui pintu masuk tol yang ke Jakarta," pungkas Sambodo.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X