Kamu Penggemar Kopi? Ketahui 5 Manfaat Kopi Selain Diminum

- Senin, 24 Juni 2019 | 14:19 WIB
Pixabay
Pixabay

Kopi merupakan salah satu minuman yang menjadi favorit banyak orang di dunia. Bahkan, saking populernya, sekarang sudah banyak dibuka bisnis kafe atau warung kopi.

Selain punya aroma dan wangi yang khas, kopi juga bisa diolah menjadi produk makanan. Eh, tapi ternyata tidak cuma itu loh. Kopi bisa dimanfaatkan sebagai produk kosmetik dan lainnya.

Buat kamu para penggemar kopi, wajib ketahui 5 manfaat lain dari kopi selain diminum. Simak penjelasannya di bawah ini!

1. Masker Wajah

-
Shopee

Bubuk atau ampas kopi memiliki manfaat untuk kulit karena mengandung dicaffeolyquinic acid sebagai antioksidan alami. Bahan eksfoliasi alami pada kopi membuatnya mampu menghilangkan sel-sel kulit mati dan memberikan efek anti kerut pada wajah.

2. Dekorasi Ruangan

-
Unsplash

Biji kopi dapat menjadi salah satu elemen dekorasi di ruangan. Caranya, taruh beberapa biji kopi ke dalam vas bening atau wadah kaca. Kemudian, letakkan di salah satu sudut ruangan.

3. Penyegar Udara

-
Unsplash

Kopi juga bisa dimanfaatkan sebagai aromaterapi atau penyegar udara di dalam rumah. Masukkan bubuk kopi bekas dan kering ke dalam stocking nilon yang tidak lagi digunakan. Kemudian, letakkan di salah satu sudut ruangan atau meja tempatmu bekerja. Aroma kopi akan membuat udara di dalam ruangan menjadi segar.

4. Pupuk Alami

-
Unsplash

Dalam ampas kopi mengandung magnesium, fosfor, potasium, tembaga, dan nutrisi lain yang diperlukan untuk pertumbuhan tanaman. Ampas kopi bisa membasmi parasit pada tumbuhan. Caranya, langsung taburkan saja ampas kopi di atas tanah.

5. Merawat Rambut

-
Brightside

Manfaat kopi juga bisa bekerja pada rambut karena kopi mengandung kafein yang mampu mengatasi masalah kerontokan. Selain itu, membuat rambut lebih kuat dan terasa lembut. Caranya, campurkan kopi dengan sedikit air hangat. Kemudian, oleskan pada rambut secara merata. Pijat kulit kepala dengan gerakan memutar. Biarkan sekitar 20 menit, kemudian bilas dengan air. Lakukan rutin seminggu sekali untuk hasil maksimal.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X