Perjuangan Driver Ini Mencari Nafkah Demi Keluarga Bikin Hati Terenyuh

- Senin, 20 Januari 2020 | 11:15 WIB
Driver ojek online yang kisahnya viral (Instagram/@elsyandria)
Driver ojek online yang kisahnya viral (Instagram/@elsyandria)

Seorang wanita bernama Elsya Sandria (@elsyandria) membagikan kisah memilukan saat dirinya naik ojek online. Saat itu, Elsya yang hendak memasan ojek online melalui aplikasinya, tiba-tiba didatangi seorang bapak-bapak.

Rupanya, bapak tersebut adalah driver ojol yang hendak menawari tumpangan. Elsya menceritakan bahwa driver itu menawarinya tumpangan dengan kondisi yang serba memprihatinkan.

Elsya melihat bahwa motor driver yang diketahui bernama Pak Sri itu membutuhkan banyak perawatan, terlihat dari bagian kaca motornya yang diikat dengan tali.

"Motor bapak ini banyak sekali talinya. Aku curiga motor ini memang sudah rusak namun diakali agar bisa jalan. Selain itu, saya juga merasa motor bapak ini tak bisa digas dengan kencang, hanya 20 km/jam, dan saya menikmati itu," ungkap Elsy.

Pak Sri juga sempat menyebut ponselnya mati, namun akhirnya ia mengaku bahwa ponselnya sebenarnya rusak, sehingga ia hanya bisa mengambil penumpang dengan menawarinya secara langsung.

Di tengah perjalanannya, Elsya banyak bercerita dengan Pak Sri. Ia juga sempat mengajak Pak Sri singgah untuk makan. Saat sedang makan, Elsya berusaha menahan air matanya, karena merasa salut dan terharu dengan kegigihan Pak Sri untuk menghidupi keluarganya.

Hingga akhirnya, karena kondisi motor Pak Sri yang tidak memungkinkan, Elsya pun memutuskan untuk melanjutkan perjalanannya dengan naik angkot. Sepanjang perjalanan, ia tak kuasa menahan tangisnya.

Di usianya yang memasuki 68 tahun, Pak Sri masih harus banting tulang untuk membiayai anaknya yang masih sekolah. Awalnya, Elsya berinisiatif ingin membelikan pak Sri ponsel baru dan menservice motornya.

Namun, ternyata banyak netizen yang ingin menyisihkan rezekinya untuk Pak Sri. Donasi pun berdatangan dari netizen.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Elsya Sandria (@elsyandria) on

Kabar terakhir, donasi tersebut akan diberikan ke Pak Sri pada hari ini (20/1/2020). Banyak netizen yang terharu dengan kisah Pak Sri. Mereka juga berterimakasih kepada Elsya yang sudah berbagi cerita tentang Pak Sri.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X