Ucapan Ulang Tahun untuk Neil Armstrong dari NASA

- Rabu, 7 Agustus 2019 | 10:43 WIB
Dok. NASA
Dok. NASA

Manusia yang menginjakkan kaki pertama kali ke Bulan, astronaut Apollo 11, Neil Armstrong baru saja berulang tahun yang ke-89 pada 5 Agustus kemarin. Neil Armstrong mencetak sejarah baru dan mengharumkan nama NASA.

Untuk mengenang Neil Armstrong, NASA pun mengunggah momen dimana saat Neil merayakan ulang tahunnya.

"Neil Armstrong dikenang karena punya banyak prestasi, termasuk memecahkan rekor dalam penerbangan biasa dan pesawat angkasa luar. Pada hari ulang tahunnya, kita mengenang sosok yang mengilhami jutaan orang ini, ketika dia berjalan di atas permukaan Bulan," cuit NASA di akun Twitternya.

Sekitar lima puluh tahun yang lalu, Neil Armstrong memperingati ulang tahunnya yang ke-39 di karantina NASA usai kembali dari Bulan. Neil Armstrong dan kawan-kawan harus diisolasi setelah kembali dari Bulan selama tiga minggu.

Hal tersebut untuk berjaga-jaga jika mereka membawa 'kuman' dari Bulan yang mungkin bisa menyebabkan penyakit.

"Kami berharap semua keinginan Neil Armstrong menjadi kenyataan selama perayaan #birthday (ulang tahun) di karantina, 50 tahun lalu. Hari ini, kami #Remember (mengenang) dia dalam ulang tahunnya yang ke-89," cuit NASA.

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X