Heran Data Pribadi NIK Jokowi Diretas, Denny Siregar: Punya Presiden Aja Bobol

- Jumat, 3 September 2021 | 15:15 WIB
Data surat keterangan vaksinasi Covid-19 Presiden Jokowi bocor. (Istimewa)
Data surat keterangan vaksinasi Covid-19 Presiden Jokowi bocor. (Istimewa)

Nomor Induk Kependudukan (NIK) Presiden Joko Widodo bocor ke publik hingga tersebar luas di media sosial.

Data Jokowi ini diduga berasal dari surat keterangan vaksinasi Covid-19 yang berasal dari aplikasi Pedulilindungi milik pemerintah. 

Terkait dengan kebocoran data pribadi Presiden ini, Denny Siregar penggiat media sosial angkat bicara.

Dia heran bagaimana bisa data pribadi seorang presiden bisa bocor. Dia menilai sistem perlindungan data kita memang lemah.

"Masalah lindung data di kita ini emang lemah banget. Bahkan punya Presiden aja bobol," tulis Denny Siregar dalam akun Twitternya seperti yang dikutip Indozone, Jumat (3/9/2021).

Sebelumnya data pribadi milik Denny Siregar juga pernah dibobol hacker. Data kependudukan milik Denny saat itu dibocorkan ke media sosial hingga menuntut Telkomsel yang dinilai lalai memberikan akses ke pihak lain hingga terjadi kebocoran data.

"Itu kenapa gua tuntut @Telkomsel setinggi2nya atas data pribadi gua yg tersebar. Gua gak yakin menang krn gada sejarahnya bs menang. Tapi hrs beri pelajaran ke mrk," lanjutnya.

Terkait hal ini Juru Bicara (Jubir) Presiden Fadjroel Rachman menyesalkan terjadi kebocoran data dari Presiden Jokowi.

“Menyayangkan kejadian beredarnya data pribadi tersebut. Berharap pihak terkait segera melakukan langkah khusus untuk mencegah kejadian serupa termasuk melindungi data milik masyarakat,” katanya, Jumat (3/9/2021).

Diketahui surat keterangan vaksinasi Covid-19 itu milik Presiden Jokowi bocor ke publik.

Dari unggahannya tersebut, terpampang jelas identitas lengkap Jokowi mulai dari nama, tanggal lahir hingga Nomor Induk Kependudukan (NIK).

Barcode dua dimensi atau akrab dikenal dengan quick response code (QR code) juga terpampang tanpa disensor oleh pengunggahnya.

Selain itu, terdapat pula keterangan bahwa Jokowi sudah menjalani vaksinasi Covid-19 untuk dosis kedua pada 27 Januari 2021.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X