Polemik Ibu dan Anaknya Diusir dari Pantai Sanur Bali, Dispar: Milik Umum Bukan Pribadi

- Rabu, 24 Maret 2021 | 17:12 WIB
Polemik pantai sanur usai warga diusir saat bermain air di pasir pantai. (Instagram)
Polemik pantai sanur usai warga diusir saat bermain air di pasir pantai. (Instagram)

Curhatan seorang wanita bernama Mirah Sugandhi mengaku marah setelah diusir oleh pihak skuriti hotel di Pantai Sanur Bali. Dia tidak terima karena dia tau kalau pantai sanur milik publik bukan pribadi.

Dia pun kemudian mempertanyakan apakah pantai di Bali sudah dijual hingga jadi pantai pribadi, pasalnya diperlakukan tidak adil sebagai orang lokal.

"PRIVATE BEACH ! Baru tau kalo di sanur, orng lokal gak boleh duduk dipinggir pantai. TERIMAKASIH Pak Satpam Di @purisantrian udah NGUSIR aku yg sedang duduk di pinggir pantai," tulisnya dalam akun isntagram mirahsugandhi seperti yang dikutip Indozone, Rabu (24/3/2021).

Wanita itu mengatkaan kalau dia memang bukan tamu hotel dan hanya ingin berlibur bersama anak-anaknya di pantai.

Namun tampaknya dia merasa tidak senang setelah diusir oleh sekuriti hotel.

-
Kronologi wanita Bali diusir dari pantai. (Instagram)

 

"Isi bertanya aku tamu di hotel itu apa enggak! Hellooooooo.. ini pantai bukan Untuk TAMU mu aja yaa.. Emangnya aku lalat yg bisa kamu usir demi kenyamanan Tamu2 mu?," katanya.

Mirah mengaku tidak sampai menyentuh kursi yang berada di pinggir pantai dan cuma duduk main di pasir. Bahkan dia merasa kecewa sebagai orang lokal diperlakukan seperti itu.

-
Wanita Bali diusir dari pantai. (Instagram)

 

"Ak gak ada sentuh kursi2 mahal mu.. aku cuma duduk main pasir di pinggir Pantai !! Kalau semua satpam membuat peraturan seperti itu, trus kita orang2 lokal mau main di pantai mana ? Apakah pantai di Bali sudah dijual ?," tanyanya.

Kepala Dinas Pariwisata Denpasar Dezire Mulyani mengaku sudah mendengar ada warga yang diusir dari pantai sanur, Bali.

Dazire belum bisa memastikan peristiwa pengusiran warga dari kawasan pantai.

Namun dia menyebutkan prinsipnya tidak satupun pantai di Denpasar yang dimiliki oleh pribadi atau private beach.

"Harusnya pantai itu milik umum bukan milik hotel. Seharusnya pihak hotel tidak bisa mengusir warga (pengunjung) seperti itu," katanya kepada wartawan, Rabu (24/3/2021).

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X