Aster Kasad Tinjau Bakti TNI Di Kabupaten Magelang

- Rabu, 3 Juli 2019 | 10:16 WIB
Peninjauan Bakti TNI di Kabupaten Magelang/Dispenad
Peninjauan Bakti TNI di Kabupaten Magelang/Dispenad

Asisten Teritorial (Aster) Kepala Staf TNI AD (Kasad) Mayjen TNI Bhakti Agus Fadjari, didampingi Dandim 0705/Magelang Letkol Arm Kukuh Dwi Antono dan Plh Asisten Pemerintahan Kabupaten Magelang Iwan Sutiarso, meninjau pelaksanaan program Karya Bakti Serbuan Teritorial di Desa Trasan, Kecamatan Bandongan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Selasa (2/7).

Mayjen TNI Bhakti Agus Fadjari menerangkan, serbuan teritorial bakti TNI di Desa Trasan diisi dengan pembangunan atap tempat wudhu Masjid Al-Mutaqin, pembersihan irigasi, penyuluhan cegah tangkal paham radikalisme, donor darah dan kepramukaan.

"Saya mewakili Kepala Staf Angkatan Darat, mengucapkan terimakasih kepada warga Desa Trasan yang telah bersama-sama TNI melaksanakan program ini. Semoga Desa Trasan sesuai dengan arti singkatannya Tentram Rukun Aman Sejahtera Asri dan Nyaman, dan juga kerasan untuk tinggal di Trasan," ujarnya.

Sementara itu, Plh Asisten Pemerintahan Kabupaten Magelang Iwa Sutiarso mewakili Bupati Magelang, menyambut baik dan mengapresiasi serbuan teritorial yang dibungkus dengan semangat gotong royong, kemanunggalan TNI dengan rakyat. 

"Mengenai sasaran pengerjaan, Masjid Al-Mutaqin ini sudah berdiri sejak zaman para Wali Songo dahulu, sehingga wajib dijaga dirawat bersama. Sementara pembersihan saluran air, Kali Aji, itu saluran air yang dipakai untuk mengairi seluruh sawah di Desa Trasan," tandasnya.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X