Jasa Marga Pastikan Tol Layang Cikampek Beroperasi Sebelum Natal 2019

- Rabu, 4 Desember 2019 | 17:59 WIB
 Direktur Utama JJC Djoko Dwijono (tengah) memastikan Tol Layang Jakarta-Cikampek II siap beroperasi (Indozone/Sigit Nugroho).
Direktur Utama JJC Djoko Dwijono (tengah) memastikan Tol Layang Jakarta-Cikampek II siap beroperasi (Indozone/Sigit Nugroho).

PT Jasa Marga memastikan Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek II siap beroperasi pada pertengahan Desember atau sebelum Natal 2019. Kesiapan itu menyusul proses pengujian laik operasi yang sudah diselesaikan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) dan Kementerian Perhubungan.  

"Uji layak seperti halnya jalan tol lain, pasti ada catatan. Kami berusaha menuntaskan catatan tadi, antara lain ada rambu yang harus diperbaiki, termasuk marka jalan. Kemudian gerbang tol," ujar Direktur Utama PT Jasamarga Jalan Layang Cikampek, Djoko Dwijono, saat peninjauan kesiapan operasi di ruas tol, Rabu (4/12). 

Djoko mengatakan, meski belum ada tanggal pasti jalan layang terpanjang di Indonesia itu akan dioperasikan, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi sempat meminta agar tol itu dioperasikan secara fungsional sebelum masa arus mudik Natal 2019. 

"Masalah tanggal, Pak Menhub minta pertengahan Desember (2019) karena di tanggal 17 Desember itu diprediksi mulainya arus Nataru (Natal-Tahun Baru). Kami berusaha memenuhi hal-hal kecil tadi sampai dengan bisa fungsional," tuturnya. 

Sementara itu, Direktur Teknik Jasamarga Jalan Layang Cikampek, Biswanto mengatakan dari hasil uji beban dan fungsional, tidak terdapat kendala suatu apapun. Ia juga memastikan, jalan tol Japek Elevated itu kuat menahan beban hingga 930 ton secara bersamaan. 

"Seringkali orang bertanya, apakah elevated ini kuat dilalui truk? Kalau loading beban, ngetes sampai 930 ton. Itu baru 80 persen. Itu kira-kira 38 truk dengan muatan penuh, dijejer rapat. Itu kuat dan tidak akan pernah terjadi di dunia nyata dengan beban segitu," tutur Biswanto.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X