Ketumnya Ditunjuk Jadi Wakil Menteri, Projo Batal Pamit

- Jumat, 25 Oktober 2019 | 18:21 WIB
(photo/ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)
(photo/ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

Organisasi relawan Pro Jokowi (Projo) beberapa waktu lalu menyatakan pamit atau bubar. Namun kali ini organisasi pendukung Jokowi itu tak jadi bubar, menyusul Ketua Umumnya, Budi Arie Setiadi dapat kursi wamen.

Sebelumnya bubarnya Projo disampaikan langsung oleh Budi pada hari Rabu lalu. Dalam keterangannya, Budi tak menjelaskan mengapa Projo bubar. Dia hanya menyebut bahwa Projo tak lagi dibutuhkan oleh Jokowi.

"Terima kasih atas kerja samanya selama ini. Tugas Projo sudah selesai hingga pelantikan 20 Oktober 2019. Selamat bekerja pemerintahan Jokowi-Kiai Ma'ruf Amin dan kabinet Indonesia kerja," kata Budi, Rabu (23/10/2019).

"Kami ikhlas jika memang tidak dibutuhkan lagi," imbuh Budi Arie tanpa menyebutkan alasannya.

Namun hari ini, Budi menegaskan bahwa organisasi yang selalu di belakang Jokowi itu tak jadi bubar.

Dia mengatakan, kala itu sempat pamit lantaran tugas Projo telah selesai yakni memenangkan Jokowi sebagai presiden.

Budi menjelaskan, saat ini dirinya mengemban tugas baru, yakni menjadi wakil menteri. Sehingga Projo akan tetap berjalan selama di bawah kepemimpinan Jokowi.

"Projo selama ada Pak Jokowi jalan terus," kata Budi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Jumat (25/10).

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X