Kivlan Zen Sebut Dirinya Difitnah

- Rabu, 19 Juni 2019 | 10:21 WIB
Antara/Indrianto Eko Suwarso
Antara/Indrianto Eko Suwarso

Kivlan Zen menyebut bahwa dirinya telah difitnah. Hal tersebut diungkapkannya kepada wartawan usai menjalani konfrontasi dengan tersangka dugaan perencanaan pembunuhan tokoh nasional, Habil Marati dan saksi-saksi lainnya di Mapolda Metro Jaya.

"Ya, saya difitnah, saya difitnah," ujar Kivlan kepada wartawan.

Kivlan diperiksa pada Selasa (18/6) sekitar pukul 16.55 WIB dan baru selesai pada Rabu (19/6) pukul 00:15 WIB. Ia enggan berkomentar banyak soal agenda konfrontasi hari ini.

Meskipun begitu, menurutnya, agenda konfrontasi yang dilakukan polisi dengan membandingkan keterangan dari semua yang dihadirkan, tidak ada hal-hal yang janggal. "Ah nggak ada janggal," ungkap Kivlan singkat.

Penyidik mengkonfrontasi Kivlan dengan Habil Marati beserta saksi-saksi lainnya ,seperti Iwan, Aziz, dan Fifi. Mereka dikonfrontasi mengenai aliran dana dalam kasus rencana pembunuhan empat tokoh nasional dan satu pimpinan lembaga survei.

Kivlan mengaku ia telah difitnah oleh para saksi yang menyebut Kivlan memberi 15.000 dolar Singapura ke Iwan untuk membeli senjata api ilegal. Kivlan menegaskan bahwa ia telah difitnah dalam kasus tersebut.

Sebelumnya, polisi menyampaikan bahwa Habil Marati memberikan uang 15 ribu dolar Singapura kepada Kivlan Zen dan Iwan. Uang tersebut merupakan dana operasional untuk mencari eksekutor dengan target empat tokoh nasional.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X