Salmafina Berikan Tanggapan Ketika Ditanya Soal Baptis

- Kamis, 9 Januari 2020 | 12:27 WIB
instagram/@salmafinasunan
instagram/@salmafinasunan

Nama anak pengacara kondang Indonesia, Sunan Kalijaga, Salmafina Sunan kembali menjadi sorotan publik, setelah sebelumnya memutuskan untuk pindah agama.

Rabu (08/01/2020), Salma membuka sesi tanya jawab di akun Instagram pribadinya. Ia mendapatkan pertanyaan tentang agama dari netizen.

-
screenshoot/instagram/@salmafinasunan

"Salma sudah dibaptis?" tanya seorang netizen.

Tanpa membalas sepatah kata pun, Salma justru membalas dengan sebuah video singkat. Dalam video terlihat, Salma tengah berada di tengah kolam bersama beberapa orang. Seorang wanita tampak memeluk Salma dengan ekspresi bahagia. Sedangkan di sampingnya, berdiri seorang pria berkaos hitam sambil tepuk tangan.

Beberapa bulan lalu, tepatnya pada bulan November 2019, Salma sempat mengunggah sebuah foto yang diduga saat itu ia sedang dibaptis di sebuah kolam.

Dalam unggahan itu, wanita yang kini berusia 20 tahun itu menceritakan tentang agama barunya. Ia mengaku meski beragama Kristen, bukan berarti Salma tidak mengacau.

"Hanya karena saya masuk dan keluar dari air (dibaptis), hanya karena saya seorang Kristen, tidak berarti saya tidak akan mengacau. Saya akan mengacau. Saya masih sebagai manusia seperti dulu, dan memiliki iman tidak membuat saya menjadi orang yang lebih baik daripada yang lain," tulis Salma.

-
screenshoot/instagram/@salmafinasunan

Salma melanjutkan unggahannya dengan mengatakan bahwa ia tidak berusaha menjadi orang yang sempurna. Salma mengungkapkan jika itu adalah hubungan dirinya dengan Yesus, yang menjadi sumber kekuatannya.

"Saya tidak menekan diri saya untuk menjadi sempurna, dan saya menolak untuk memercayai orang lain ketika mereka mengatakan saya harus sempurna. Kabar baiknya adalah hubungan saya dengan Yesus berarti saya memiliki sumber kekuatan besar dalam hidup saya. Roh Kudus, yang membantu saya mengetahui dan melakukan hal-hal yang benar. Saya percaya berkali-kali, ketika saya mengikuti Kristus, saya akan melihat diri saya berubah dan tumbuh dan menjadi lebih seperti orang yang saya tahu seharusnya.” tutur Salma.

-
instagram/@salmafinasunan

Salma juga menambahkan bahwa ia tak ingin terburu-buru dalam mencapai sesuatu. Ia ingin melibatkan semua orang di sekitarnya dalam proses pembentukan dirinya.

"Saya akan bersukacita dalam proses itu, tetapi saya tidak akan terburu-buru dan saya tidak bisa mewujudkan semuanya sekarang atau sendiri. Dan saya yakin bahwa Tuhan, yang memulai pekerjaan baik di dalam saya, akan melanjutkan pekerjaan-Nya sampai akhirnya selesai pada hari ketika Kristus Yesus datang kembali,” lanjut Salma

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X