Terkuak! Perampok yang Bunuh Toke Emas Nasruddin di Papua Diduga Selingkuhan Istrinya

- Minggu, 4 Juli 2021 | 12:30 WIB
Toke emas Nasruddin (44 tahun) dan istrinya, Virgita Legina Hellu (25 tahun). (Ist)
Toke emas Nasruddin (44 tahun) dan istrinya, Virgita Legina Hellu (25 tahun). (Ist)

Satu per satu fakta di balik kasus perampokan dan pembunuhan toke emas Nasruddin alias Acik (44 tahun) di Jalan Hanurata, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Papua, pada Senin (28/6/2021) lalu, kini mulai terkuak.

Satu dari empat perampok yang terlibat dalam pembunuhan Acik, diduga merupakan selingkuhan istri Acik, Virgita Legina Hellu (25 tahun).

-
Salah satu pelaku perampokan dan pembunuhan Nasruddin yang diduga selingkuhan istrinya.

Dugaan tersebut muncul setelah Virgita dijemput oleh pihak Polres Enrekang dari rumahnya di Desa Tirowali, Kecamatan Baraka, Kabupaten Enrekang pada Sabtu (3/7/2021).

Penjemputan tersebut diduga karena Virgita merupakan otak pelaku dari pembunuhan Nasruddin.

-
Virgita Legina Hellu saat dijemput polisi.

Saat dijemput polisi, ia disoraki jiran tetangga dan warga setempat yang mengerumuni rumahnya.

"Yang perampokan disertai pembunuhan di Holtekamp arah kilo 9, ternyata otak nya sang istri sendiri.. Dari awal sudah mencurigakan memang," cuit akun Twitter @jayapuraupdate.

"Penjemputan Pelaku/istri korban Sendiri. Demi Selingkuhan rela membunuh Suami Sendiri. Suami sudah kaya juga trus untuk apa selingkuhan? Dari awal memang Janggal, di bilang begal. Memang di buta kan segalanya ya," cuit akun Twitter @beransah.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Andre Li (@andreli48)

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal belum dapat memastikan apakah salah satu pelaku memang selingkuhan istri korban.

"Masih kita (kami, -red) selidiki," katanya saat dihubungi Indozone, Minggu (4/7/2021).

Seperti diketahui, Nasruddin tewas dirampok saat sedang perjalanan pulang pada Senin malam (28/6/2021) sekitar pukul 21.30 WIT.

Saat itu, Nasruddin bersama istrinya, Virgita, naik mobil menuju rumah mereka.

Video saat Virgita menangis dan meminta pertolongan warga viral di media sosial.

"Suami saya dibunuh," katanya sambil menangis meraung-raung.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X