Viral, Ambulans di Palestina Berlogo Kota Padang, Ini Penjelasan Gubernur Sumbar

- Senin, 17 Mei 2021 | 15:17 WIB
Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah (Istimewa)
Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah (Istimewa)

Sebuah foto yang menampakkan sebuah ambulans sedang digunakan membantu mengevakuasi korban serangan Israel di Palestina viral di media sosial.

Ambulans tersebut menjadi sorotan lantaran terdapat logo Pemerintah Kota Padang dan tulisan Kota Padang Indonesia berdampingan dengan logo Aksi Cepat Tanggap (ACT).

-
Ambulans berlogo Kota Padang di Palestina

 

Menanggapi viralnya ambulans tersebut, Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah membenarkan bahwa kendaraan tersebut merupakan sumbangan masyarakat Kota Padang yang berempati terhadap kondisi Palestina.

Di akun instagramnya, Mahyeldi mengatakan ambulan tersebut disumbangkan melalui ACT Sumatera Barat pada tanggal 6 Maret 2020 lalu.

Tidak hanya itu, diketahui sebelumnya pada tahun 2019 bantuan berupa uang untuk layanan medis serta sebanyak 1.000 kursi roda juga telah dikirimkan ke Palestina.

"Bantuan tersebut merupakan wujud kepedulian warga terhadap saudara-saudara di Palestina yang masih dikungkung krisis kemanusiaan," tulis Mahyeldi di akun Instagramnya, dikutip Indozone, Senin (17/5/2021).

Ia pun mengatakan selanjutnya bantuan-bantuan terhadap warga palestina akan terus dilakukan.

"InsyaAllah, dukungan untuk saudara-saudara kita di Palestina akan terus dilakukan. Inilah bukti cinta kita terhadap saudara-saudara kita di Palestina, yang juga ada di Masjid Al Aqsa, tempat sucinya umat Islam," tulisnya.

Selanjutnya ia juga mengutip pesan Bung Karno yang menyebutkan terkait sikap dan peran masyarakat Indonesia yang akan terus menentang penjajahan Israel terhadap Palestina.

"Bung Karno juga pernah mengatakan selama kemerdekaan bangsa Palestina belum diserahkan kepada orang-orang Palestina, maka selama itulah bangsa Indonesia berdiri menantang penjajahan Israel," tutupnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X