Gerindra Bakal Konfirmasi Ulang Kesediaan Prabowo Maju di Pilpres 2024

- Senin, 14 Juni 2021 | 14:51 WIB
Anggota Komisi III DPR RI Fraksi Partai Gerindra Habiburokhman. (Istimewa)
Anggota Komisi III DPR RI Fraksi Partai Gerindra Habiburokhman. (Istimewa)

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman, mengatakan pihaknya akan menunggu terlebih dahulu apakah nantinya akan siap maju di Pilpres 2024.

Sebelumnya Prabowo dalam podcast Deddy Corbuzier, mengakui siap jika didorong lagi sebagai calon presiden di 2024. Namun, jika diberi kepercayaan dan kesempatan.

"Ya tentu kita akan menunggu yang resmi dari beliau kan. Nanti di forum resmi kita tanyakan kalau di podcast kan kita tidak tahu," kata Habiburokhman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (14/6/2021).

Menurut Anggota Komisi III DPR RI ini menyampaikan, forum yang dimaksud adalah seperti kongres ataupun rakernas terdekat dengan Pemilu. Di situ para kader akan menanyakan kepada Prabowo kesediaannya untuk maju sebagai calon presiden.

BACA JUGA: Jokowi: Nanti Saya akan Bicara Kemana Arah Kapal Besar Relawan di Pilpres 2024

"Iya. Karena kalau Gerindra kan nanti momennya biasanya di kongres atau rakernas terdekat dengan pemilu teman teman menanyakan lalu Pak Prabowo menjawab dengan kesediaan," ungkapnya.

Lebih jauh dia menyampaikan di internal Partai Gerindra hanya menginginkan Prabowo Subianto saja. 

"Oh nggak ada, kalau dari internal 100 persen Prabowo," tandas Habiburokhman.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X