AS Bersedia Gelar Pertemuan dengan Taliban, tapi Bukan untuk Pengakuan

- Sabtu, 9 Oktober 2021 | 13:06 WIB
Pasukan Taliban menguasai Afghanistan. (REUTERS)
Pasukan Taliban menguasai Afghanistan. (REUTERS)

Pihak pemerintah Amerika Serikat (AS) kabarnya sudah bersedia untuk menggelar pertemuan dengan Taliban. Hal tersebut diutarakan oleh salah satu pejabat Departemen Luar Negeri AS.

Ini pun menjadi pertemuan kedua belah pihak semenjak penarikan pasukan AS dari Afghanistan pada akhir Agustus lalu. Akan tetapi menurut pejabat tersebut, pertemuan antara pemerintah AS dengan Taliban ini bukan bermaksud untuk memberikan pengakuan.

"Pertemuan ini merupakan kelanjutan dari keterlibatan pragmatis dengan Taliban pada isu-isu kepentingan nasional vital AS," kata pejabat departemen Luar Negeri AS tersebut, seperti disadur dari Reuters, Sabtu (9/10/2021).

Pejabat Departemen Luar Negeri AS itu pun menjelaskan bahwa tujuan utama pertemuan tersebut guna membahas mengenai nasib warga Afghanistan yang ingin meninggalkan negaranya, dan mengungsi ke negara-negara lain.

"Perjalanan yang aman terus-menerus keluar dari Afghanistan dari AS dan warga negara asing lainnya dan warga Afghanistan kepada siapa kami memiliki komitmen khusus yang berusaha untuk meninggalkan negara itu adalah salah satu prioritas utama untuk pertemuan itu," sambungnya.

Pertemuan antara pihak pemerintahan AS dengan Taliban sendiri bakal berlangsung di Doha, Qatar. Akan tetapi hingga berita ini diturunkan, belum jelas kapan waktu pelaksanaan pertemuan tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X