Bahaya! Bonceng Anak di Depan Putar Handle Gas, Fatal Tabrak Pemotor yang Antre di SPBU

- Rabu, 30 September 2020 | 13:40 WIB
Sepeda motor ngegas saat anak putar handle gas. (Istimewa)
Sepeda motor ngegas saat anak putar handle gas. (Istimewa)

Akibat anak memutar handle gas saat duduk di depan sepeda motor, kecelakaan tidak dapat terhindarkan di sebuah SPBU Warujayeng, daerah Nganjuk, Jawa Timur.

Alhasil motor melaju kencang dan menabrak tiga pemotor lain yang sedang mengantri.

Video yang diambil dari kamera CCTV SPBU itu diunggah hari Senin (28/9/2020). Selain itu, petugas jaga SPBU juga ikutan ditabrak Honda Vario tadi.

Inilah bahanyanya saat membonceng anak di depan sepeda motor. Bocah yang tidak tahu apa-apa itu bisa saja nyawanya terancam. Kalau sudah begini siapa yang salah?

Pada video, terlihat motor matic Honda Vario dinaiki sekeluarga yang terdiri dari bapak, balita yang digendong sang ibu, dan anak yang dibonceng di depan.

Awalnya, mereka terlihat masuk SPBU dan ikut antrian untuk mengisi bensin. Karena mau mengisi bensin, sang ibu pun turun dari motor tersebut.

Sementara sang bapak ingin melepas balita yang ia gendong ke istrinya tadi.

Namun karena tangannya lepas dari setang motor, tanpa diduga-duga sang anak yang dibonceng di depan memutar gas.

Kaget dengan video itu, netizen pun menyalahkan sang bapak yang lalai dalam menjaga anaknya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X