Plt Kadis Parekraf DKI yang Ditusuk Eks Karyawan Alami Luka Robek Sedalam 4 Cm

- Kamis, 11 Februari 2021 | 14:53 WIB
Gumilar Ekalaya saat ditemui di Jakarta, Selasa (17/9/2019). (ANTARA/Ricky Prayoga)
Gumilar Ekalaya saat ditemui di Jakarta, Selasa (17/9/2019). (ANTARA/Ricky Prayoga)

Plt Kepala Dinas Pariwisata dan ekonomi Kreatif (Kadis Parekraf) DKI Jakarta Gumilar Ekalaya ditusuk oleh mantan karyawannya kemarin. Polisi sendiri menyebut korban mengalami luka robek cukup dalam.

"Sampai saat ini kondisi korban masih dalam keadaan stabil namun, masih dalam proses perawatan," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Azis Ardiansyah kepada wartawan di Polres Metro Jaksel, Kamis (11/2/2021).

Kombes Azis menyebut korban harus menjalani perawatan secara intensif. Sebab, korban mengalami luka yang cukup dalam.

"Karena luka di bagian paha kiri untuk korban pertama itu sedalam 4cm dan kemudian untuk luka dari korban yang kedua juga sama di bagian dada kiri harus dilakukan perawatan dijahit ya," ungkap Azis.

Seperti diketahui, aksi penusukan terjadi pada Rabu (10/2/2021) kemarin. Pelaku yang merupakan eks sekuriti saat itu datang ke kantor korban dan langsung melakukan penusukan.

Tak sampai disitu, saat hendak melarikan diri pelaku dihalang oleh sekuriti. Pelaku pun kembali menusuk sekuriti disana saat itu.

Usut punya usut ternyata tersangka melakukan aksinya karena kesal kontrak kerjanya sudah habis dan tidak diperpanjang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X